Berita Bener Meriah
Harga Kacang Kedelai Melambung Tinggi, Pengrajin Tahu di Bener Meriah Produksi Terbatas
Pengrajin tahu di Bener Meriah tepatnya di Kampung Bale Atu mengeluh harga bahan baku kacang kedelai melambung tinggi.
Penulis: Bustami | Editor: Jafaruddin
Laporan Bustami I Bener MeriahÂ
TRIBUNGAYO, REDELONG - Pengrajin tahu di Bener Meriah tepatnya di Kampung Bale Atu mengeluh harga bahan baku kacang kedelai melambung tinggi.
Akibat dari kenaikan harga kacang kedelai tersebut sangat berdampak terhadap turunnya nilai keuntungan.
Shaiun (49) warga Bale Atu Kecamatan Bukit Kabupaten Bener Meriah kepada TribunGayo.com Selasa (17/1/2023) mengatakan, saat ini harga kacang kedelai di Bener Meriah mencapai Rp 710.000 per Karung atau Rp 14.200 per kilogramnya.
Akibat kenaikan harga tersebut dirinya merasa bingung untuk menyiasatinya agar produksi tahu tetap berjalan.
"Kami bingung harus pintar-pintar memilih langkah, untuk bagaimana dengan naiknya harga kedelai tapi kami masih tetap produksi," ujarnya kepada TribunGayo.com.
Baca juga: 207 UMKM Individu Masyarakat Bener Meriah Lolos Seleksi dan Verifikasi Baitul Mal Aceh
Shaiun menjelaskan selama harga kedelai tembus di angka Rp 14.200 per kilogram, dirinya harus mengurangi angka produksi usahanya.
Padahal dikatakan selama ini permintaan dari pada konsumen sangat tinggi.
Namun karena harga kedelai tinggi, terpaksa harus dibatasi angka produksinya.
"Akibatnya beberapa tempat temasuk salah satu di pajak di Simpamg Tiga Redelong tidak bisa kita penuhi permintaan," tutur Shaiun.
Kemudian dirinya berharap atas kenaikan harga tersebut, supaya ada langkah solusi dari pihak pemerintah setempat termasuk pihak dinas terkait.Â
• Koperasi Tempe dan Tahu di Aceh Tolak Kebijakan Mendag Subsidi Importir Kedelai
• Dinas Pangan Aceh Subsidi Ongkos Angkut Kedelai untuk Bantu Pelaku Usaha Tahu dan Tempe di Aceh
Agar bisa memberikan solusi dan dukungan untuk program upaya pemulihan kebutuhan bahan baku kedelai di Bener Meriah.Â
Ia juga berharap kepada pemerintah setempat agar dapat membantu upaya permodalan bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) pengrajin tahu di Bener Meriah.
"Khususnya yang saat ini belum tersentuh dengan baik," kata Shaiun.(*)
Â
Update berita lainnya di TribunGayo.com dan GoogleNews
kedelai
harga
melambung tinggi
tahu
Bener Meriah
pengrajin tahu
UMKM
Usaha Mikro Kecil Menengah
berita tribun gayo hari ini
Tingkatkan Kemampuan Dasar Prajurit, Kodim 0119 Bener Meriah Gelar Latihan Menembak |
![]() |
---|
Polres Bener Meriah Ringkus Pria Pengedar Sabu di Kampungnya |
![]() |
---|
Polisi di Bener Meriah Ringkus Seorang Pria Asal Sumut, Ini Dilakukannya |
![]() |
---|
Warga di Bener Meriah Perbaiki Jalan yang Rusak dengan Material Sumbangan Ibu-ibu Pengajian |
![]() |
---|
Tergelincir Tumpahan Solar di Jalan Menanjak, Mobil Truk Colt Diesel Terbalik di Bener Meriah |
![]() |
---|