Kebakaran Aceh Tengah
Rumah Terbakar di Kemili Aceh Tengah Capai 25 Unit, 10 Armada Pemadam Dikerahkan
Dalam insiden kebakaran dalam bulan Ramadhan 2023 di Aceh tengah dilaporkan tidak ada korban jiwa, namun kerugian material sangat besar
Laporan Bustami I Bener Meriah
TRIBUNGAYO.COM, REDELONG - Upaya pemadaman api saat peristiwa kebakaran yang terjadi tepatnya di Kampung Kemili Kecamatan Bebesen, Aceh Tengah pada Jumat (31/3/2023) ternyata melibatkan sejumlah pihak.
Dalam insiden kebakaran dalam bulan Ramadhan 2023 di Aceh Tengah dilaporkan tidak ada korban jiwa, namun kerugian material diperkirakan sangat besar.
Selain terbatasnya jumlah armada damkar milik Kabupaten Aceh Tengah, besarnya api yang membakar rumah warga dengan perkiraan sekitar 25 unit yang terbuat dari papan.
Membuat pihak Damkar Aceh Tengah menghubungi pemadam kebakaran dari Kabupaten Bener Meriah.
Informasi diterima TribunGayo.com dari laporan BPBA yang dilaporkan BPBD Aceh Tengah menjelaskan, dalam memadakam api kebakaran hebat di Aceh Tengah sebanyak 7 armada pemadam dari Aceh Tengah serta dibantu armada pemadam dari Bener Meriah 3 unit.
Dengan demikian jumlah armada dikerahkan mencapai 10 unit.
"Kami mendapatkan panggilan langsung dari bapak Andalika Kalak BPBD Aceh Tengah untuk mambantu pemadaman di kampung kemili," ujar Kalak BPBD Bener Meriah Safriadi melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik Anwar Sahdi kepada TribunGayo.com Jumat (31/3/2023).
Baca juga: Mobil Damkar Sempat Kehabisan Air, Puluhan Warga Bantu Padamkan Api Yang Terus Membesar
Pantaun TribunGayo.com saat peristiwan terjadi kupalan api yang membesar dengan sangat cepat membuat warga sekitar panik.
Puluhan warga yang ada di sekitar lokasi kejadian pun gotong royong membantu petugas.
Kencangnya angin pun memicu api dengan cepat menyambar sejumlah rumah dikawasan padat penduduk tersebut.
"Kami tiba di lokasi sekitar 20 menit, dan langsung ikut membantu, ada sekitar 3 kali kita isi ulang tanki sebelum akhirnya api dapat di padamkan," ungkapnya.
Kemudian pihaknya juga terus menyampaikan kewaspadaan terhadap semua elemen dan masyarakat.
Untuk selalu tanggap darurat terhadap bencana alam maupun non alam serta bahaya kebakaran pemukiman dan lingkungan.
Pihaknya juga menyampaikan untuk mencegah terjadi bencana di sarankan tidak menggunakan alat listrik yang berlebihan, mematikan kompor setelah di gunakan, dan tidak membakar lahan untuk kebersihan.(*)
Update berita lainnya di TribunGayo.com dan GoogleNews
Baca juga: BREAKING NEWS: 6 Rumah Warga di Kemili, Aceh Tengah Terbakar
Baca juga: Sosok Gadis SMP Meninggal Dunia Dalam Kebakaran Hebat di Gayo Lues
Damkar Aceh Tengah Respon Cepat Bantu Padamkan Api di Silih Nara |
![]() |
---|
BREAKING NEWS : Satu Rumah Warga di Jagong, Aceh Tengah Hangus Terbakar |
![]() |
---|
PKS Bantu Korban Kebakaran di Aceh Tengah, Nasir Djamil: Setiap Kesulitan Pasti Ada Kemudahan |
![]() |
---|
Update Kebakaran Aceh Tengah, Suasana Haru Buka Puasa Korban di Lokasi Pengungsian |
![]() |
---|
Dinas Sosial Aceh Tengah Siapkan Menu Sahur dan Berbuka untuk Korban Kebakaran |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.