Update Voli Dunia

Melissa Vargas The Best Player Voli Putri VNL 2023: Senjata Kemenangan Turki, Ini Profil Lengkapnya

Di VLN 2023 Melisa Vargas berhasil meraih Most Valuable Player (MVP) dan juga Best Opposite dari timnas voli putri Turki. Tak ayal dengan prestasinya

|
Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Budi Fatria
Instagram @abreusmelisavargas
Melisa Vargas The Best Player Voli Putri VNL 2023: Senjata Kemenangan Turki Ini Profil & Prestasinya 

Melissa Vargas The Best Player Voli Putri VNL 2023: Senjata Kemenangan Turki, Ini Profil Lengkapnya

TRIBUNGAYO.COM - Melissa Vargas telah menjadi sorotan di dunia voli putri setelah dinobatkan sebagai The Best Player (Pemain Terbaik) di Volleyball Nations League (VNL) 2023.

Dimana pevoli putri dari timnas Turki Melissa Vargas berhasil menyabet dua penghargaan sekaligus di ajang bergengsi tingkat Dunia VNL 2023.

Di VNL 2023 Melissa Vargas berhasil meraih Most Valuable Player (MVP) dan juga Best Opposite dari timnas voli putri Turki.

Tak ayal dengan prestasinya tersebut Melissa Vargas merupakan the best player voli putri VNL 2023.

Prestasi yang diraihnya menjadi bukti akan kualitas dan kontribusinya sebagai senjata kemenangan timnas voli putri Turki.

Melissa Vargas memiliki kemampuan yang luar biasa dalam memimpin serangan timnya di VNL 2023.

Kecepatan, kekuatan, dan ketepatan serangannya membuatnya menjadi senjata utama dalam memenangkan pertandingan di babak final menghadapi China pada Minggu (16/7/2022).

Ia memiliki kemampuan yang baik dalam membaca permainan lawan dan memberikan serangan yang mematikan untuk mencetak poin penting bagi timnya.

Dengan kehadiran Melissa Vargas di timnas voli putri Turki, memberikan keuntungan dengan kemampuan yang dimiliki wanita kelahiran Kuba tersebut.

Bagaimana tidak dalam catatan pengalaman di dunia voli Melissa Vargas memiliki prestasi yang sangat gemilang.

Ia memiliki peringkat yang cukup tinggi dalam tiga kategori yaitu best scorers, best attackers, dan best servers.

Dalam tiga kategori tersebut, Vargas menduduki peringkat pertama.

Baca juga: Jadwal Perempat Final Voli Putra VNL 2023: Ada Italia vs Argentina

Yang artinya pevoli dengan tinggi 194 cm itu memang layak menyandang gelar MVP atau the best player voli putri VNL 2023.

Terlebih penampilannya yang amat gemilang di partai final VNL 2023 menghadapi perwakilan Asia, China.

Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved