Update Voli Dunia

Hasil Set Ketiga AVC Championship 2023: Timnas Voli Putra Indonesia Menang Telak 25-12 atas India

Pertarungan seru antara Timnas voli putra Indonesia dan India terus memikat perhatian para penggemar olahraga di tengah rangkaian kompetisi AVC...

Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Malikul Saleh
asianvolleyball.net
Hasil Set Ketiga AVC Championship 2023: Timnas Voli Putra Indonesia Menang Telak 25-12 atas India 

Hasil Set Ketiga AVC Championship 2023: Timnas Voli Putra Indonesia Menang Telak 25-12 atas India

TRIBUNGAYO.COM -  Pertarungan seru antara Timnas voli putra Indonesia dan India terus memikat perhatian para penggemar olahraga di tengah rangkaian kompetisi AVC Championship 2023.

Set ketiga menjadi babak krusial bagi kedua tim, dengan Indonesia berusaha keras untuk meraih kemenangan sementara India berharap memanfaatkan peluang terakhir mereka.

Timnas voli putra Indonesia dan India saling bentrok di set ketiga, dengan skuad Garuda mengincar kemenangan yang akan membawa mereka lebih dekat ke posisi tertinggi di turnamen ini.

Di awal set ketiga, Timnas voli putra Indonesia tampil mengesankan dengan mendominasi perolehan poin.

Performa impresif ini membawa Indonesia meraih keunggulan awal yang cukup fantastis, unggul dengan skor 10-3 atas India.

Keunggulan yang diraih oleh Indonesia di set ketiga ini memberi mereka kepercayaan diri untuk menjaga stabilitas permainan.

Baca juga: Hasil Set Kedua AVC Championship 2023: Timnas Voli Putra Indonesia Redam Perlawanan India 

Meskipun unggul, Timnas voli putra Indonesia tetap harus menjaga fokus mengingat potensi perlawanan dari India.

Timnas voli putra India tidak menyerah begitu saja.

Meskipun tertinggal, mereka terus berusaha untuk memperkecil ketertinggalan dengan memanfaatkan variasi permainan mereka.

Set ketiga ini juga memperlihatkan permainan yang semakin terbaca oleh Timnas voli putra Indonesia, menguasai lapangan dengan permainan yang presisi dan pasti.

Kombinasi antara serangan, blok, dan pertahanan yang solid membuat Indonesia mampu mencetak poin-poin berharga.

Dipertengahan set ketiga, Indonesia masih memimpin jauh dengan skor 15-8.

Keunggulan ini memberi keuntungan yang cukup aman bagi Timnas voli putra Indonesia, sementara India berjuang untuk tetap berada dalam permainan.

Dengan skor 20-10 yang mengindikasikan keunggulan yang nyaris sempurna, Timnas voli putra Indonesia semakin mendekati kemenangan di set ketiga AVC Championship 2023.

Tersisa hanya lima poin lagi, Indonesia mengontrol permainan dengan penuh konsistensi.

Kesenjangan poin yang cukup lebar memberikan peluang bagi Timnas voli putra Indonesia untuk meningkatkan rangking mereka dalam kompetisi FIVB.

Baca juga: Hasil Set Pertama AVC Championship 2023: Timnas Voli Putra Raih kemenangan Dramatis 31-29 atas India

Dalam set ketiga ini, Timnas voli putra Indonesia mempertunjukkan permainan yang stabil dan mengesankan.

Mereka berhasil menguasai lapangan dan mengontrol permainan, menyebabkan India kewalahan.

Akhirnya, Timnas voli putra Indonesia berhasil mengakhiri set ketiga dengan kemenangan gemilang 25-12 atas India.

Hasil ini menunjukkan kemampuan dan ketangguhan Timnas voli putra Indonesia dalam menghadapi lawan tangguh seperti India.

Dengan kemenangan telak ini, Indonesia semakin membuktikan eksistensi mereka sebagai kekuatan di dunia voli internasional.

Semua mata tertuju pada pertandingan Timnas voli putra Indonesia yang akan terus berjuang untuk meraih prestasi gemilang di panggung AVC Championship 2023.

Berikut kiprah 6 pertandingan terahir kedua tim di level Asia:

Indonesia

23 Agustus 2023 Korea Selatan vs Indonesia 3-2 (Asian Championship atau AVC Championship 2023)

20 Agustus 2023 Kazakhstan vs Indonesia 1-3 (Asian Championship atau AVC Championship 2023)

19 Agustus 2023 Indonesia vs China 2-3 (Asian Championship atau AVC Championship 2023)

15 Juli 2023 Indonesia vs Australia 1-3 (Asian Challenge Cup atau AVC Challenge Cup 2023)

13 Juli 2023 Indonesia vs Thailand 2-3 (Asian Challenge Cup atau AVC Challenge Cup 2023)

12 Juli 2023 Indonesia vs Kazakhstan 3-0 (Asian Challenge Cup atau AVC Challenge Cup 2023)

India

23 Agustus 2023 China vs India 3-2 (Asian Championship atau AVC Championship 2023)

21 Agustus 2023 India vs Afghanistan 3-1 (Asian Championship atau AVC Championship 2023)

19 Agustus 2023 Qatar vs India 3-0 (Asian Championship atau AVC Championship 2023)

9 Juli 2023 Hong Kong vs India 3-0 (Asian Challenge Cup atau AVC Challenge Cup 2023)

12 Agustus 2022 India vs Taiwan 0-3 (Asian Men's Volleyball Cup atau AVC Cup 2022)

11 Agustus 2022 India vs Hong Kong 3-1 (Asian Men's Volleyball Cup atau AVC Cup 2022)

Sisa Perjuangan Timnas Voli Indonesia

Timnas Voli Putra Indonesia masih memiliki jadwal bertanding meski gagal ke perempat final AVC Championship 2023.

Langkah Indonesia terhenti setelah kalah dramatis 2-3 dalam pertandingan sengit lawan Korea Selatan, Rabu (23/8/2023).

Gagal melaju ke putaran final, Indonesia berkesempatan untuk memperebutkan tempat ketujuh dalam bagan Timnas Voli Indonesia.

Sementara jika berjalan mulus, total tiga laga dan tiga lawan bakal dilalui Indonesia menuju perebutan peringkat tujuh AVC Championship 2023.

Farhan Halim cs terdekat bakal menghadapi India yang juga mengemas kekalahan 3-2 atas China. Jadwal Timnas Voli Indonesia dalam bagan voli AVC Championship 2023 selanjutnya digelar Kamis (24/8/2023) siang.

Kemudian seandainya menang atas India, Jumat (25/8/2023) Indonesia akan melawan Pakistan.

Indonesia juga berpotensi melawan bekas tim-tim yang pernah ditaklukkan di beberapa kesempatan sebelumnya, yakni Bahrain atau Thailand.

Pada bagan garis lain, Bahrain adalah tim seperti Pakistan yang sudah menunggu di babak perebutan tempat ke-7 hingga ke-10.

Sementara Thailand seperti Indonesia, harus melalui bagan awal tempat ke-7 hingga ke-12. Anurak Phanram cs bakal mengadapi Irak.

Jika berhasil menang, maka Thailand akan melawan Bahrain. Pemenang Bahrain vs Thailand/Irak berpeluang bertemu Pakistan vs Indonesia/India.

Bagan Timnas Voli Indonesia untuk Perebutan Tempat ke-7 AVC Championship 2023:

Laga lain juga bisa dilalui Indonesia jika gagal dalam pertandingan pertama perebutan tempat ke-7.

Hasil buruk jika Indonesia kalah dari India, maka akan melalui laga lawan tim yang kalah dari Irak vs Thailand. Kedua tim yang kalah akan bertanding keesokan harinya, Jumat (25/8/2023).

Di sisi lain, sisa-sisa laga Timnas Voli Indonesia di AVC Championship 2023 merupakan kesempatan emas mendongkrak poin ranking voli dunia FIVB.

Dengan masih menyisakan laga-laga tersebut di atas, poin akan menambah raihan skor Indonesia yang kini berada di urutan 62 dunia.

Jadwal Voli AVC Championship 2023:

24 Agustus 2023

13.45 WIB India vs Indonesia (Tempat ke-7-ke-12)

16.45 WIB Irak vs Thailand (Tempat ke-7-ke-12)

19.45 WIB China vs Korea (Perempat Final)

22.45 WIB Taiwan vs Qatar (Perempat Final)

(TribunGayo.com/Cut Eva Magfirah)

Sumber: TribunGayo
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved