Persiraja Laporkan Arya ke Bareskrim
Ketua IKAMAPA Gayo-Jawa Barat Surati Ketua PSSI Erick Thohir Terkait Kasus Arya Sinulingga
Untuk itu, dirinya meminta agar Ketua PSSI Erick Thohir agar memberikan teguran keras bila perlu memecat Arya Sinulingga dari anggota Exco PSSI.
Penulis: Kiki Adelia | Editor: Khalidin Umar Barat
TRIBUNGAYO.COM - Ikatan Mahasiswa Pascasarjana (IKAMAPA) Gayo-Jawa Barat, Razikin Akbar mengirimkan surat kepada Ketua Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir terkait kasus antara Nazaruddin Dek Gam dan Arya Sunilingga, Jumat (1/12/2023).
Yang mana Nazaruddin Dek Gam adalah Presiden Persiraja Banda Aceh dan Arya Sinulingga adalah petinggi dari klub Sada Sumut FC.
Razikin Akbar menyoroti sikap Arya Sinulingga yang juga merupakan Exco PSSI terhadap Presiden Persiraja, Nazaruddin Dek Gam.
Menyoroti sikap Arya Sinulingga terhadap Nazaruddin Dek Gam tersebut, Razikin Akbar langsung mengirimkan surat kepada Ketua PSSI Erick Thohir.
Razikin Akbar kepada TribunGayo.com, Minggu (3/12/2023) membenarkan terkait pengiriman surat kepada Ketua PSSI tersebut.
“Ya benar kami sudah melayangkan surat kepada ketua PSSI Erick Thohir," ucap Razikin.
Razikin Akbar mengatakan alasan mengirimkan surat ke Ketua PSSI karena menilai sikap Arya Sinulingga terhadap Nazaruddin Dek Gam telah menyakiti hati masyarakat Aceh dalam pertandingan sepakbola antara Sada Sumut FC VS Persiraja Banda Aceh beberapa waktu lalu di Stadion Baharoeddin Siregar, Deli Serdang.
Dirinya juga merasa kecewa terhadap sikap yang dilontarkan Arya Sinulingga terhadap Nazaruddin Dek Gam.
“Saya sebagai masyarakat Aceh, merasa kecewa terhadap intrik, sikap dan tindakan saudara Arya Sinulingga didalam kegiatan tersebut” tegas Razikin. “Karena menurutnya sudah semestinya saudara
Arya Sinulingga yang dikenal oleh publik sebagai pejabat publik harus memberikan tauladan yang baik kepada publik sepakbola secara khusus dan kepada masyarakat Indonesia secara umum.
Bukan malah diduga melakukan upaya provokasi yang seharusnya tidak dilakukan oleh seorang pejabat publik sekelas saudara Arya Sinulingga. Apa yang dilakukan Arya Sinulingga telah mencoreng nama baik pengurus PSSI, sehingga membuat publik terpancing kemudian mencemooh Nazaruddin Dek Gam yang merupakan bagian dari masyarakat Aceh ketika itu.
Seharusnya Arya Sinulingga yang dikenal sebagi publik harus memberikan tauladan yang baik dan juga dalam ranah sepakbola secara khusus dan kepada masyarakat Indonesia secara umum, bukan malah diduga melakukan upaya provokasi yang seharusnya tidak dilakukan oleh seorang pejabat publik seperti Arya Sinulingga.
Sebab kekhawatiran saya, akibat intrik yang dilakukan oleh Arya Sinulingga ditakutkan bisa menimbulkan perpecahan, polarisasi hingga terjadinya konflik di tengah- tengah masyarakat khususnya antara masyarakat Aceh dengan masyarakat Sumatera Utara yang selama ini dikenal berhubungan sangat baik," ungkapnya.
Untuk itu, dirinya meminta agar Ketua PSSI Erick Thohir agar memberikan teguran keras bila perlu memecat Arya Sinulingga dari anggota Exco PSSI.
Maka dari itu, kami meminta agar bapak Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI memberikan teguran keras terhadap sikap Arya Sinulingga yang dinilai telah mencoreng nama baik pengurus PSSI akibat dugaan tindakan provokasi yang dilakukan saudara Arya Sinulingga terhadap publik, sehingga membuat publik terpancing kemudian mencemooh saudara kami yang bernama Nazaruddin Dek Gam yang merupakan bagian dari masyarakat Aceh ketika itu”, tutup Razikin dalam surat tersebut," sebagaimana suarat yang dikirimkan Ketua IKAMAPA Gayo-Jawa Barat, Razikin Akbar kepada Ketua PSSI Erick Thohir
(TribunGayo.com/Kiki Adelia)
Baca juga: Ketua PSSI Aceh Dukung Presiden Persiraja Banda Aceh Laporkan Arya Sinulingga ke Bareskrim Polri
Baca juga: Dituding Hina Etnis Aceh, Arya Sinulingga Resmi Lapor Balik Nazaruddin Dek Gam ke Polda Sumut
Baca juga: Wapres Persiraja Banda Aceh Ajak Masyarakat dan Suporter Kawal Persoalan Arya Sinulingga
IKAMAPA Bogor
Persiraja
Ketum PSSI
Erick Thohir
Arya Sinulingga
Banda Aceh
berita tribun gayo hari ini
Bareskrim Polri
Exco PSSI
Nazaruddin Dek Gam
| Kisruh Presiden Persiraja vs Arya Sinulingga, IKAMAPA Gayo-Jawa Barat Surati Ketua PSSI |
|
|---|
| Ketua PSSI Aceh Dukung Presiden Persiraja Banda Aceh Laporkan Arya Sinulingga ke Bareskrim Polri |
|
|---|
| Dituding Hina Etnis Aceh, Arya Sinulingga Resmi Lapor Balik Nazaruddin Dek Gam ke Polda Sumut |
|
|---|
| Wapres Persiraja Banda Aceh Ajak Masyarakat dan Suporter Kawal Persoalan Arya Sinulingga |
|
|---|
| Bantah Penghinaan Terhadap Etnis Aceh, Exco PSSI Arya Sinulingga Ternyata Keturunan Linge Gayo |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/Razikin-Akbar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.