Liga 2
Berikut 9 Klub yang Lolos ke Play Off Babak 12 Besar Liga 2 2023/2024, Masih ada 3 Slot Tim Lagi
Berikut 9 klub yang lolos dan mendapatkan tiket untuk melaju ke play off babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Penulis: Kiki Adelia | Editor: Malikul Saleh
TRIBUNGAYO.COM - Berikut 9 klub yang lolos dan mendapatkan tiket untuk melaju ke play off babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Play off babak fase penyisihan Grup ini akan segera berakhir dan akan memasuki fase play off babak 132 besar Liga 2 2023/2024.
Diketahui sebanyak 28 klub mengikuti ajang kompetisi yang memiliki kasta kedua tertinggi di Indonesia yakni Pegadaian Liga 2 2023/2024.
28 klub yang mengikuti ajang kompetisi tersebut dibagi menjadi 4 grup yaitu Grup 1, Grup 2, Grup 3 hingga Grup 4.
Keempat Grup tersebut masing-masing terdiri dari 7 klub.
Dari Grup tersebut, nantinya akan ada fase penyisihan dimana akan keluar posisi dan peringkat 1 hingga peringkat ke 3 dalam tabel klasemen Liga 2 2023/2024.
Klub yang mampu dan berhasil meraih posisi dan peringkat 1 hingga peringkat 3 tersebut berhak memastikan diri lolos dan mendapatkan tiket ke babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Baca juga: Duel Persiraja vs PSMS Medan di Liga 2 Catat Kartu Kuning Terbanyak, Ini Statistik Wasit Pekan Ke-11
Namun klub yang meraih posisi peringkat 4 hingga peringkat 7 akan berlaga kembali di babak play off degradasi untuk mengetahui klub mana yang akan turun ke kasta Liga 3.
Babak fase grup atau penyisihan grup Liga 2 2023/2024 saat ini tengah berjalan dan telah memasuki pekan ke 11.
Memasuki pekan ke 11 Liga 2 20232/2024, sudah ada beberapa klub dari masing-masing grupnya yang sudah memastikan diri untuk mendapatkan tiker agar bisa melaju ke babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Dilihat dari klasemen BRI Liga 2 2023/2024, per Sabtu (9/12/2023) siang, sudah ada 9 klub yang lolos memasuki babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Itu artinya akan ada 3 slot tiket lagi yang bisa diperebutkan di masing-masing Grup nya.
Dari Grup 1 telah ada 2 klub yang telah memastikan dirinya untuk lolos ke babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Dua (2) klub tersebut adalah Semen Padang FC serta Persiraja Banda Aceh.
Kedua klub ini menjadi klub yang saat ini menjadi klub terkuat di Grup 1.
Semen Padang FC telah berlaga sebanyak 10 kali dari sisa 12 laga yang akan dijalankan.
Pun demikian klub Persiraja Banda Aceh, yang mana klub yang berasal dari Aceh ini saat ini juga telah berlaga sebanyak 10 kali dan total 12 laga pada babak fase penyisihan Grup ini.
Sehingga masih ada tersisa 1 tiket lagi Grup 1 yang masih bisa perebutkan oleh klub yang ,ain agar bisa merangsek ke babak 12 besar Liga 1 2023/2024.
Baca juga: Pertarungan Sengit Deltras FC vs Persipa: Perburuan Tiket ke Babak 12 Besar Liga 2 2023
Perebutan tiket untuk lolos ke babak 12 besar dI Grup 1 Liga 2 2023/2024 ada pada klub yang memiliki peringkat 3 hingga peringkat 5.
Klub yang masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 12 besar tersebut adalah PSMS Medan, Sriwijaya FC dan PSPS Riau.
Jika melirik daftar klasemen Liga 2 2023/2024, klub PSMS Medan tampaknya memiliki peluang lebih besar untuk lolos ke babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Sementara pada Grup 2, klub yang telah dipastikan akan mendapatkan tiket 12 besar Liga 2 2023/2024 adalah FC Bekasi City dan PSIM Yogyakarta serta Malut United.
FC Bekasi City dan PSIM Yogyakarta juga memiliki 2 laga tersisa di babak fase penyisihan grup kompetisi Liga 2 2023/2024.
Namun klub Malut United masih memiliki 3 laga sisa dalam babak penyisihan grup tersebut.
Melihat Grup selanjutnya yakni Grup 3m persaingan juga semakin ketat dan menegangkan.
Di antara keempat Grup tersebut, persaingan paling ketat dan panas terjadi Grup 3 Liga 2 2023/2024.
Saat ini satu-satunya klub di Grup 3 yang telah memastikan diri untuk melaju ke babak 12 besar adalah Persela Lamongan.
Sehingga masih ada 2 tiket lagi yang tersisa untuk melaju ke babak 12 besar Liga 2 2023/2024.
Perebutan tiket tersebut akan terjadi antara klub yang saat ini bertengger di posisi peringkat ke 2 hingga 6.
Keenam klub tersebut adalah Gresik United, Deltras Sidoarjo, Persijap Jepara, Persekat Tegal hingga PSCS Cilacap.
Beralih di Grup terakhir yakni Grup 4 Liga 2 2023/2024.
Persaingan antar Klub di Grup 4 juga telah berakhir walaupun masih memasuki pekan ke 11 Liga 2 2023/2024.
Pasalnya 3 tiket untuk melaju dan lolos ke babak 12 besar Liga 2 2023/2023 sudah berhasil diraih oleh klub terkuat yang berada di Grup 4.
Baca juga: Berikut 8 Klub yang Tak Dapat Tiket ke Play Off Babak 12 Besar Liga 2 2023/2024, Ada Duo Kalimantan
Tiga (3) klub yang telah berhasil meraih tiket dan memastikan diri lolos ke Liga 2 2023/2024 adalah PSBS Biak, Persewar Waropen dan Persipal Palu.
Dikarenakan total poin yang berhasil 3 klub tersebut kumpulkan saat ini tidak akan mampu lagi dikejar oleh penghuni Grup 4 yang lain.
Salah satu klub yang saat ini sudah tak ada peluang lagi untuk lolos ke babak 12 besar Liga 2 2023/2024 adalah Persipura Jayapura.
Persipura Jayapura adalah klub yang pernah diagungkan dalam kompetisi Liga 1, namuh dalam kompetisi Liga 2 2023/2024 musim ini, klub ini masih belum bisa menunjukkan performa apiknya.
Sayangnya, klub Persipura Jayapura harus mengikuti babak degradasi Liga 2 2023/2024 nantinya.
Diketahui play off babak 12 besar Liga 2 2023/2024 akan segera dilaksanakan pada bulan Januari mendatang.
Pada babak 12 besar tersebut nantinya juga akan dibagi menjadi beberapa Grup.
Dua belas (12) klub tersebut akan dibagi menjadi 3 Grup.
Masing-masing Grup tersebut akan diisi oleh 4 klub.
Masing-masing klub yang menjadi pemenang di 3 grup tersebut dan berhasil menyabet peringkat runner up terbaik akan melaju ke playoff babak semifinal Liga 2 2023/2024.
Mereka juga akan bertarung untuk mendapatkan tiket promosi ke Liga 1 2024/2025 musim depan.
Berikut 9 Klub yang Lolos ke Play Off Babak 12 Besar Liga 2 2023/2024
1. Semen Padang (Grup 1)
2. Persiraja Banda Aceh (Grup 1)
3. FC Bekasi City (Grup 3)
4. PSIM Yogyakarta (Grup 3)
5. Sulut United (Grup 3)
6. Persela Lamongan (Grup 4)
7. PSBS Biak (Grup 4)
8. Persewar Waropen (Grup 4)
9. Persipal Palu (Grup 4).
(TribunGayo.com/Kiki Adelia)
Liga 2 2023/2024
babak 12 besar
play off
Klub
klasemen
pertandingan
Persija
Persipura Jayapura
berita tribun gayo hari ini
| Persiraja Banda Aceh Akhiri Rekor Manis di Kandang PSMS, Takluk 0-1 |
|
|---|
| Jadwal Liga 2 Pekan 6: Sriwijaya FC Incar Kemenangan Perdana, Persaingan Grup 2 Makin Sengit |
|
|---|
| Liga 2 Panas! Kendal Tornado FC Datangkan Kushedya Hari Yudo, Eks Andalan STY, Ini Profilnya |
|
|---|
| Jadwal Liga 2 2025/2026 Bergulir Akhir Agustus 2025, Banyak Format Berubah |
|
|---|
| Liga 2: Ferry Cahyo dan Aed Tri Oka Eks Bomber Persiraja Resmi Berseragam Persiku Musim 2025/2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/Berikut-9-klub-yang-lolos-dan-mendapatkan-tiket-untuk-melaju-ke-play-off-babak-12-besar.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.