Berita Bener Meriah

KIP Bener Meriah Buka 3.486 Lowongan Kerja KPPS, Buruan Cek Jadwal dan Persyaratannya

Selain itu KIP Bener Meriah juga membutuhkan sebanyak 996 anggota Linmas yang akan bertugas di setiap TPS se Kabupaten Bener Meriah.

Penulis: Bustami | Editor: Khalidin Umar Barat
For Tribungayo.com
Ketua KIP Bener Meriah Khairul Akhyar  

Laporan Bustami I Bener Meriah

TRIBUNGAYO.COM, REDELONG - Komisi Independen Pemilihan atau KIP Bener Meriah melalui Panitia Pemungutan Suara (PPS) setiap desa akan merekrut sebanyak 3.486 Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang akan bertugas di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada pemilu 2024 mendatang.

Selain itu KIP Bener Meriah juga membutuhkan sebanyak 996 anggota Linmas yang akan bertugas di setiap TPS se Kabupaten Bener Meriah.

Khairul Akhyar selaku ketua KIP Bener Meriah mengatakan bahwa saat ini KIP Bener Meriah melalui PPS di setiap desa akan merekrut anggota KPPS.

"Saat ini PPPK di setiap Kecamatan sedang melakukan bimbingan kepada setiap pps untuk mekanisme perekrutan KPPS," ujar Khairul Akhyar kepada TribunGayo.com, Minggu (10/12/2023).

Kata Ucok sapaan dari ketua KIP Bener Meriah untuk setiap TPS membutuhkan sebanyak tujuh orang KPPS.

Serta dua anggota Linmas, sehingga yang dibutuhkan dalam tiap TPS sembilan orang.

"Dari jumlah 498 TPS maka diperlukan sebanyak 3.486 anggota KPPS dan 996. anggota Linmas," tuturnya.

Baca juga: Pengurus PGMNI Bener Meriah Resmi Dilantik, Ismaidar Harap Bisa Jadi Pelopor Daerah Lain

Baca juga: Pendaftaran Calon Komisioner KIP Bener Meriah Ditutup, Pelamar 49 Orang

Sementata Data yang diterima TribunGayo.com dari KIP Bener Meriah untuk pendaftaran akan berlangsung mulai dari tanggal 11 Desember sampai dengan 20 Desember 2023.

Sementara untuk persyaratan dokumen calon anggota KPPS yang ingin mendaftar sebagai berikut.

1. Pas foto 4x6

2. Fotocopy E- KTP

3. Ijizah Terakhir

4. Surat Pendaftaran

5. Daftar Riwayat hidup

Sumber: TribunGayo
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved