Liga 2

Mantan Ketua PSSI Jatim Otak Kasus Match Fixing Liga 2 2018, Satu Tersangka Lain Masih DPO

Mantan Ketua Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Jawa Timur, Vigit Waluyo ditetapkan menjadi tersangka kasus pengaturan skor atau match fixing.

Penulis: Kiki Adelia | Editor: Rizwan
Tribunjabar.id
Mantan Ketua Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Jawa Timur, Vigit Waluyo ditetapkan menjadi tersangka kasus pengaturan skor atau match fixing, Rabu (13/12/2023) lalu. 

Dikutip dari Tribun Kaltim, Kamis (21/12/2023), Polri menyebutkan bahwa tersangka lain dalam kasus pengaturan skor, Dwi Irianto alias Mbah Putih mengaku mendapat aliran dana Rp 115 juta dari Vigit.

Uang itu diberikan Vigit Waluyo kepada Dwi untuk mempermudah jalan PS Mojokerto Putra naik kasta dari Liga 3 ke Liga 2.

Baca juga: Polri Tetapkan 8 Tersangka Kasus Match Fixing Liga 2 2018, Manajer Klub PSS Sleman Terseret

Sekedar informasi, berikut 8 tersangka yang terlibat kasus match fixing pertandingan Liga 2 2018.

1. Vigit Waluyo (melobi wasit)

2. Khairuddin (Wasit)

3. Reza Pahlevi (Wasit)

4. Agung Setiawan (Wasit)

5. Ratawi (Wasit)

6. Dewanto Rahadmoyo Nugroho (Manajer PSS Sleman saat ini)

7. Kartiko Mustikaningtyas (LO dari wasit)

8. Gregorius Andi Setyo (Kurir berstatus DPO saat ini).

(TribunGayo.com/Kiki Adelia)

Sumber: TribunGayo
Halaman 3 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved