Liga Voli Korea

Hi-Pass Tahan Keunggulan Hyundai Hillstate di Set ke-4 Liga Voli Korea

Hi-Pass yang unjuk taji di awal laga sukses mempertahankan keunggulannya hingga akhir set ketiga dengan poin 25-11.

Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Budi Fatria
KOVO.KR
Pemain handal Hi-Pass Vanja Bukilic sukses mencatatkan keunggulan atas Hyundai Hillstate di Liga Voli Korea. 

TRIBUNGAYO.COM - Tim bola voli putri Korea Expressway Hi-Pass berhasil mengejar keunggulan Hyundai Hillstate lewat kemenangan di set keempat putaran keenam Liga Voli Korea Selatan 2023-2024.

Hi-Pass yang unjuk taji di awal laga sukses mempertahankan keunggulannya hingga akhir set ketiga dengan poin 25-11.

Tim yang dimotori Vanja Bukilic ini sukses menahan Hyundai Hillstate untuk Menang.

Momen comeback mereka tersebut berhasil imbangi Hyundai Hillstate dengan skor 2-2.

Pertandingan Hi-Pass vs Hyundai Hillstate berlangsung sengit di Gimcheon Indoor Gymnasium pada, Rabu (6/3/2024).

Pada set keempat, Hi-Pass yang mengejar ketertinggalannya langsung unjuk taji di awal set.

Tim yang dimotori Vanja Bukilic mencatatkan poin beruntun dan memimpin jalanya laga dengan poin 4-1.

Sementara itu, Hyundai Hillstate terus mengupayakan perlawanan dan mengejar ketertinggalan mereka.

Lewat serangan Lee Da-hyeon secara perlahan membawa Hyundai Hillstate tempel ketat keunggulan Hi-Pass.

Namun Hi-Pass yang mulai kembali bangkit di set keempat terus memperlebar keunggulan mereka.

Servis eror dari Vanja Bukilic menguntungkan Hyundai Hillstate memperketat selisih poin mereka atas Hi-Pass.

Open spike dari Jeon Sae-yan tambah keunggulan Hi-Pass yang memimpin dengan nyaman.

Memasuki pertengahan set keempat Hi-Pass unggul dengan nyaman 12-6 atas Hyundai Hillstate.

Lagi-lagi smash tajam Jeon Sae-yan kembali menancap tajam di lapangan lawan.

Ditambah serangan Moon Jung-won tambah keganasan Hi-Pass di set keempat.

Dengan selisih 8 poin membawa Hi-Pass unggul dengan nyaman dan bermain dengan kepercayaan diri yang lebih baik.

Selnjutnya Vanja Bukilic yang memiliki peran sentral juga sukses menyulitkan Hyundai Hillstate untuk mendulang poin.

Laetitia Moma Bassoko dan kolega dibuat semakin tak berdaya di set keempat.

Pasalnya Hi-Pass melenggang dengan nyaman di fase akhir set keempat dengan keunggulan yang jauh.

Hi-Pass dekati kemenangan dengan koleksi poin 22-10 atas Hyundai Hillstate.

Artinya Vanja Bukilic dan kolega hanya butuh tiga poin untuk pastikan kemenangan mereka di set keempat.

Dan set keempat berhasil diamankan Hi-Pass dengan poin 25-11.

Hasil ini membawa Hi-Pass samakan kedudukan atas Hyundai Hillstate dengan skor 2-2. (*)

(TribunGayo.com/Cut Eva Magfirah)

Sumber: TribunGayo
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved