Pembuatan Rumah Program TMMD di Bener Meriah Sudah Masuk Tahap Pemasangan Seng

Proses pembangunannya pun sudah mencapai 40 persen, dimana saat ini sudah memasuki tahapan pemasangan seng dan dinding.

Penulis: Bustami | Editor: Mawaddatul Husna
Dokumen Humas Kodim
Personel TNI sedang memasang dinding dan seng milik rumah Abdul Samad, Minggu (4/8/2024). 

Laporan Bustami | Bener Meriah 

TRIBUNGAYO.COM, REDELONG - Proses pembangunan satu unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kampung Blang Paku Kecamatan Syiah Utama program TMMD Reguler 121 Kodim 0119 Bener Meriah, sudah masuk tahap pemasangan seng.

Seperti yang diketahui, warga miskin yang mendapat rumah layak huni yang dibangun oleh personel TNI dari Kodim 0119 Bener Meriah ini milik Abdul Samad (52).

Dan Satgas TMMD ke 121 Kodim 0119 Bener Meriah, Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan SE MHan menuturkan jika hari ini, Minggu (4/8/2024) proses pembangunan rumah Abdul Samad sudah masuk hari ke 12.

Proses pembangunannya pun sudah mencapai 40 persen, dimana saat ini sudah memasuki tahapan pemasangan seng dan dinding.

Menurut Dansatgas, kondisi rumah konstruksi kayu yang ditempati Abdul Samad awalnya sudah tidak layak huni, letaknya di belakang rumah bantuan sedang dibangun tersebut. 

"Saat ini sudah masuk pemasangan seng dan dinding, mudah-mudahan pengerjaan rumah ini bisa siap dengan waktu yang telah di tentukan," ujar Dansatgas.

Sementara Abdul Samad, terus mengucapkan terima kasih kepada Kodim 0119 Bener Meriah yang telah membangun rumah yang layak bagi dirinya dan keluarga.

Selain itu, ia juga mengucapkan terima kasih kembali kepada Kodim Bener Meriah yang telah melaksanakan program TMMD di daerahnya.

Kerena, pekerjaan yang dibuat dalam TMMD ini mulai dari pembangunan fisik antara lain pengerasan jalan, pipanisasi, membangun rumah dan lainnya.

"Tentu dengan adanya pembangunan jalan itu aktivitas keseharian masyarakat akan lebih lancar dan mudah,"demikian sebutnya. (*)

Baca juga: Satgas TMMD Aceh Tengah Adakan Penyuluhan Bahaya Narkoba untuk Generasi Muda

Baca juga: Satgas TMMD Kodim Bener Meriah Bangun Rumah Layak Huni Bagi Warga Miskin

Baca juga: Satgas TMMD di Bener Meriah Terus Pacu Pembukaan Jalan ke Pasir Putih

 

Sumber: TribunGayo
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved