Kasus Covid 19

Wabah Covid-19 Muncul Lagi, Ditemukan Lima Kasus di Banda Aceh dan Aceh Besar

Bahkan, Aceh merupakan daerah Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan masyarakat (PPKM) Level 1 dengan tujuh kabupaten/kota berstatus zona hijau Covid-19.

Serambinews.com
Juru Bicara Pemerintah Aceh untuk Penanganan Covid-19, Saifullah Abdulgani 

Wabah Covid-19 Muncul Lagi, Ditemukan Lima Kasus di Banda Aceh dan Aceh Besar

TRIBUNGAYO.COM - Sebelumnya Provinsi Aceh sudah terbebas dari kasus Covid-19.

Namun kini kasus itu muncul kembali, sehingga diharapkan seluruh masyarakat untuk waspada dan siaga.

Serta tetap menerapkan protokol kesehatan dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan.

Aceh merupakan daerah Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan masyarakat (PPKM) Level 1 dengan tujuh kabupaten/kota berstatus zona hijau Covid-19.

Kini, virus itu kembali muncul dengan ditemukannya tiga warga Banda Aceh dan dua warga Aceh Besar yang terpapar virus Covid-19.

Baca juga: Covid-19 Meningkat, Mendagri Minta Gubernur dan Bupati Percepat Vaksinasi Booster Bagi Masyarakat 

“Kita mesti lebih waspada dan siaga. Lima kasus baru ditemukan dalam sehari bukan perkara enteng. Padahal kita mencatat sudah beberapa kali nihil kasus di Aceh,” kata Juru Bicara Pemerintah Aceh untuk Penanganan Covid-19, Saifullah Abdulgani kepada awak media massa di Banda Aceh, Sabtu (16/7/2022).

Ia menjelaskan, pertama kali Aceh mencapai status tanpa kasus tanggal 12 Mei 2022.

Pada saat itu, selain tidak ditemukan kasus baru terkonfirmasi positif Covid-19, semua penderita Covid-19 dalam perawatan sudah dinyatakan sembuh.

"Tidak ada lagi pasien Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri, apalagi yang dirawat di rumah sakit rujukan Covid-19," ungkap SAG, sapaan akrabnya.

Baca juga: Vaksinasi dan Protokol Kesehatan Covid-19, Fakta Penting Kunci Sukses PTM 100 Persen

Meski masih muncul kasus-kasus baru secara sporadis, namun tidak ditemukan setiap hari.

Kasus positif Covid-19 yang ditemukan selama periode 20 Mei – 1 Juni 2022 dilaporkan sembuh kembali pada 7 Juni 2022.

Kemudian, dua warga Kota Banda Aceh dan satu warga Aceh Singkil yang terkonfirmasi Covid-19 dalam periode 13 – 29 Juni 2022, juga dinyatakan sembuh pada 8 Juli 2022, dan Aceh kembali bersih dari kasus Covid-19.

Data epidemiologis Covid-19 yang kian baik tersebut dianalisis Tim Pakar Satgas Penanganan Covid-19 Nasional.

Hasilnya, tujuh kabupaten/kota ditetapkan sebagai zona hijau Covid-19, yakni Kabupaten Gayo Lues, Aceh Tengah, Bener Meriah, Kota Lhokseumawe, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh Besar, dan Kabupaten Simeulue.

Baca juga: Kabar Gembira, Ditutup Selama Covid-19, Kini Rutan Takengon Kembali Terima Kunjungan Keluarga Napi

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved