Berita Aceh Tenggara

Kunjungi SDIT Sabilun Najah, Kepala Disdikbud Aceh Tenggara:Sekolah Berbasis Agama Harus jadi Contoh

Sekolah berbasis agama dapat menjadi contoh sebagai sekolah yang memiliki kemampuan pengetahuan di bidang agama secara umum.

Penulis: Asnawi Luwi | Editor: Jafaruddin
TRIBUNGAYO.COM/ASNAWI LUWI
Kadisdikbud Agara Julkifli Spd Mpd memberikan hadiah kuisioner kepada murid SDIT Sabilun Najah Desa Lawe Loning Aman Kecamatan Lawe Sigala-gala Kabupaten Aceh Tenggara, Kamis (15/9/2022).  

Laporan Asnawi  I Aceh Tenggara


TRIBUNGAYO.COM, KUTACANE - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kadisdikbud Aceh Tenggara Julkifli MPd, meminta agar sekolah berbasis agama dikembangkan. 

"Kejarlah akhirat mu, maka pahala akan kau dapatkan," katanya. 

Menurut Julkifli, belajar ilmu agama mulai di bangku sekolah dasar sangat penting.

"Ini sebagai awal membekali di dunia dan akhirat,"ujar Kadisdikbud Aceh Tenggara Julkifli SPd MPd saat melakukan kunjungan kerja ke SDIT Sabilun Najah Desa Lawe Loning Aman Kecamatan Lawe Sigala-gala Kabupaten Aceh Tenggara, Kamis (15/9/2022).

Baca juga: VIDEO Profil Kampus IAIN Takengon Dari Sekolah Tinggi Hingga Menjadi Institut

Dikatakan Julkifli, SDIT Sabilun Najah Desa Lawe Loning Aman ini memiliki program keunggulan untuk mencetak para tahfidz qur'an.

Selain itu tentu saja pengetahuan umum juga dipelajari secara menyeluruh sesuai kurikulum yang diterapkan Pemerintah. 

Kadisdikbud Aceh Tenggara berharap sekolah - sekolah berbasis agama dapat menjadi contoh sebagai sekolah yang memiliki kemampuan pengetahuan di bidang agama secara umum.

Baca juga: Rangking Sekolah di Aceh Turun Jadi 157 Nasional, Mantan Rektor USK Sebut Ini

Karena hal itu sebagai bekal dasar anak didik untuk melanjutkan jenjang pendidikan ke tingkat SMP atau sekolah sederajat lainnya.

"Saya bangga sekolah SDIT Sabilun Najah ini, walaupun bangunan dan luas sekolah masih minim, tetapi telah mampu melahirkan generasi penghafal alquran," ujarnya. 

Karena itu ia berharap SDIT Sabilun Najah bisa mencetak para kader penghafal quran yang akan mampu kedepannya bersaing dengan sekolah lainnya.

Baca juga: Kadisdikbud Aceh Tenggara Tinjau SD IT Sabilun Najah, Julkifli: Utamakan Kualitas Pendidikan

Selain itu juga bisa tampil pada pada even-even tingkat kecamatan, kabupaten guna meningkatkan SDM dan prestasinya,.  

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved