Wisata Gayo Alas
Aksesoris Bermotif Kerawang Gayo Bisa Diperoleh di Objek Wisata Pantan Terong
Berbagai macam aksesoris bermotif kerawang gayo kini sudah bisa diperoleh di lokasi Objek Wisata Pantan Terong, Kabupaten Aceh Tengah.
Penulis: Romadani | Editor: Jafaruddin
Laporan Romadani | Aceh Tengah
TRIBUNGAYO.COM, TAKENGON – Berbagai macam aksesoris bermotif kerawang gayo kini sudah bisa diperoleh di lokasi Objek Wisata Pantan Terong, Kabupaten Aceh Tengah.
Aksesoris yang bisa ditemukan di lokasi tersebut mulai dari gantungan kunci, tas, sal, topi, dan kaos yang bermotif ukiran kerawang Gayo.Â
Pantang Terong merupakan salah satu tempat favorit bagi wisatawan yang ingin melihat matahari terbit atau sunrise di pagi hari.Â
Pantan Terong adalah sebuah bukit yang terletak di puncak bukit Dataran Tinggi Gayo, Takengon, Kecamatan Bebesen, Aceh Tengah.Â
Ketinggian bukit ini mencapai 1.350 meter lebih, di atas permukaan laut (MDPL)Â
Baca juga: Wisata Aceh Tengah, Indahnya Menikmati Sunrise di Pantan Terong
Karena itu juga Kota Takengon disebut sebagai Negeri di atas awan.Â
Lokasinya juga tidak jauh dari pusat kota. Sekitar 30 menit waktu tempuh.Â
Untuk sampai ke lokasi tersebut pengunjung menggunakan jalur dua Jalan Nasional Lebe Kader Takengon.Â
Pengguna jalan diminta untuk waspada atau hati-hati.
Karena di sepanjang jalan banyak tikungan patah dan tanjakan.
Baca juga: Wisata Aceh Tenggara, Kesejukan Pemandian di Pantai Timur yang Wajib Dicoba Wisatawan
Pengendara bisa menggunakan gigi satu atau dua pada kendaraan dua atau empat.Â
Ketika sampai di Puncak Pantan Terong, wisatawan akan disuguhkan dengan banyaknya pedagang yang menjual aksesoris kerawang Gayo.
Para pedagang berjejer rapi di dekat pintu masuk dengan wajah tersenyum mereka menyapa dengan ramah kepada setiap pengunjung yang akan masuk ke Pantan Terong.Â
Selain Panorama alam yang indah dari bukit pantan terong, juga tampak seluruh Kota Takengon diselimuti awan putih yang bergerak secara perlahan.Â
Tak hanya Kota Takengon, dari puncak ini terlihat juga bentangan Danau Lut Tawar Takengon.Â
Baca juga: 56 Peserta Semarakkan Perlombaan Peragaan Busana Kerawang Gayo
"Melihat potensi wisatawan yang meningkat kita akan berjualan setiap hari," jelas seorang penjual aksesoris, Putri kepada TribunGayo.com, Minggu (8/1/2022).(*)Â
Â
Update berita lainnya di TribunGayo.com dan GoogleNews
Wisata Aceh Tengah, Keindahan Objek Wisata Bur Telege di Takengon, Tiket Masuk Hanya Rp 5.000/Orang |
![]() |
---|
Wisata Gayo Lues, Berkuda di Taman Mini Gayo Indah Sangat Digemari Pengunjung |
![]() |
---|
Wisata Kebun Stroberi di Bener Meriah, Petik Langsung di Kebunnya dengan Bayar Rp 10 Ribu |
![]() |
---|
Indahnya Pemandangan Danau Lut Tawar Sambil Menikmati Kuliner Asam Jing di Cafe La Galaska One-One |
![]() |
---|
Ini Lokasi Objek Wisata di Kutacane Kabupaten Aceh Tenggara yang Terbaru |
![]() |
---|