Keber Bener Meriah 

Pj Sekda Bener Meriah Lepas Peserta Pawai Ta’aruf MTQ

Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) se-Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah dimulai, Selasa (4/4/2023).

Penulis: Bustami | Editor: Jafaruddin
For Tribungayo.com
Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) se-Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah dimulai, Selasa (4/4/2023). 

Laporan Bustami I Bener Meriah

TRIBUNGAYO.COM, REDELONG - Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) se-Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah dimulai, Selasa (4/4/2023).

Bergulirnya kegiatan MTQ tersebut ditandai dengan pawai ta’aruf para kafilah bertempat di Masjid An-Nur Kampung Delung Asli.

Pawai ta’aruf tersebut, dilepas oleh Pj Sekda, Armansyah, SE, M.Si mewakili PJ Bupati Bener Meriah, Drs. Haili Yoga, M.Si.

Sebelum melakukan pelepasan, Armansyah meminta agar seluruh kafilah tetap semangat dalam mengikuti MTQ dibulan ramadhan ini.

"Jadikan kegiatan ini sebagai momen positif dalam mengembangkan bakat dan terus semangat sebagai generasi qur’ani," kata Armansyah dalam keterangan diterima TribunGayo.com Rabu (5/4/2023).

Baca juga: Pemkab Bener Meriah Berikan Bonus Umrah Untuk Juara MTQ Aceh

Baca juga: Aceh Peringkat ke-8 MTQ Nasional ke-29, Tim Kaligrafi Aceh Catat Sejarah Bawa Pulang 6 Tropi Juara

Kemudian dia berharap kegiatan MTQ se-Kecamatan Bukit ini, dapat berlangsung dengan baik dan lancar serta bisa menjadi kegiatan rutin di kecamatan.

Dalam kegiatan pelepasan pawai ta’aruf tersebut, juga dihadiri Asisten I Khairmansyah, S.IP, M.Sc, Kadis Syari'at Islam, Taslim, S.Ag, M.Sos dan Camat Bukit, Selaku Wali Putra, SE, M.AP. 

Update berita lainnya di TribunGayo.com dan GoogleNews

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved