Update Voli Dunia

Menegangkan Set Pertama Timnas Voli Putra Indonesia Unggul 33-31 dari Bahrain AVC Challenge Cup 2023

Pertandingan timnas voli putra Indonesia vs Bahrain di AVC Challenge Cup 2023 terlihat begitu menegangkan dengan poin 33-31.

|
Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Budi Fatria
TribunGayo.com
Menegangkan Set Pertama Timnas Voli Putra Indonesia Unggul 33-31 dari Bahrain AVC Challenge Cup 2023 

Dengan selisih poin yang sangat kecil tersebut, skuad merah putih terus berupaya mengejar ketertinggalan.

Kini timnas voli putra Indonesia tertinggal 3 poin dari Bahrain, poin demi satu poin terus diupayakan oleh Hernanda dengan serves begitu apik untuk memperkecil ketertinggalan.

Performa timnas voli putra Indonesia menghadapi Bahrain begitu baik dengan melihat usaha skuad garuda mengejar timnas dari timur tengah tersebut.

Pertandingan berlangsung sangat panas dan sengit dengan selisih poin yang begitu tipis antara Indonesia vs Bahrain.

Namun pada set pertama ini timnas voli putra Bahrain terus memimpin poin atas Indonesia.

Pertahanan dari Bahrain yang cukup bagus membuat Indonesia kewalahan untuk mengejar ketertinggalan.

Serangan Agil Anggara yang cukup ciamik terus menghasilkan poin untuk Indonesia untuk menyamakan kedudukan terhadap Bahrain.

Baca juga: PREDIKSI SKOR Voli Putra Asia AVC Challenge Cup 2023, Indonesia Vs Bahrain

Dan servis ave dari Farhan Halim sangat mematikan memperkecil ketertinggalan poin dari timnas timur tengah tersebut.

Dengan serangan dari Fahri Septian berhasil menyamakan kedudukan menjadi 21-21 atas Bahrain.

Kini tersisa 4 poin lagi untuk kedua timnas tersebut mengakhiri set pertama babak penyisihan AVC Challenge Cup 2023.

Dalam pertarungan yang sangat ketat antara Indonesia vs Bahrain penuh ketegangan.

Apalagi saat detik-detik game poin Indonesia vs Bahrain memiliki selisih poin yang sangat dramatis 25-24.

Serangan dari Farhan Halim membuat Indonesia unggul atas Bahrain di detik-detik game poin set pertama.

Perdana dengan poin 31-31 indonesia vs Bahrain begitu menengangkan dan dramatis.

Dan timnas voli putra Indonesia berhasil memenagkan set pertama dengan poin 33-31 atas Bahrain.

(TribunGayo.com/Cut Eva Magfirah)

update voli di Tribungayo.com dan GoogleNews

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved