Berita Bener Meriah

Tiga Rumah di Bener Meriah Rusak Diterjang Angin Puting Beliung

Tiga unit rumah di Kampung Wih Tenang Toa Kecamatan Permata, Kabupaten Bener Meriah rusak dihantam angin puting beliung, Senin (24/7/2023)

Penulis: Bustami | Editor: Jafaruddin
TribunGayo/ BPBA Aceh
Tiga unit rumah di Kampung Wih Tenang Toa Kecamatan Permata, Kabupaten Bener Meriah rusak dihantam angin puting beliung, Senin (24/7/2023), sekira pukul 12.30 Wib. 

Laporan Bustami I Bener Meriah 

TRIBUNGAYO.COM, REDELONG - Tiga unit rumah di Kampung Wih Tenang Toa Kecamatan Permata, Kabupaten Bener Meriah rusak dihantam angin puting beliung, Senin (24/7/2023), sekira pukul 12.30 Wib.

Ketiga rumah tersebut masing-masing milik Arjuna, Sahidan dan Dalan Usahanta Pandia.

Berdasarkan data yang dihimpun dari Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) selain tiga unit rumah yang mengalami kerusakan juga terdapat tiga rumah lainnya yang terimbas.

Yaitu milik Sutarsono, Eko Sahara dan M. Hidayat Kaban.

Sementara Kapolres Bener Meriah, melalui Kapolsek Permata Iptu Taufik Kurniawan, kepada TribunGayo.com mengatakan, saat peristiwa terjadi, korban sedang tidak berada di dalam rumahnya.

Baca juga: Sekjen Kemendagri Suhajar Diantoro: Terima Kasih Bener Meriah yang Bekerja Keras Realisasikan APBD

Baca juga: Aceh Tenggara Raih Penghargaan Kabupaten Layak Anak Kategori Pratama

"Angin tersebut secara tiba datang dari arah selatan ke utara, dan langsung menghantam rumah warga," ujarnya.

Sementara dalam peristiwa tersebut dilaporkan tidak ada korban jiwa, namun kerugian material diperkirakan mencapai puluhan juta.

Sementara tim TRC bersama personel TNI dan Polri langsung bergerak cepat membersihkan material seng yang berterbangan.

Namun kini, warga sudah dapat kembali ke rumah masing masing.(*)

Update berita lainnya di TribunGayo.com dan GoogleNews

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved