Liga 1

Prediksi Skor Persija Jakarta vs Bali United di BRI Liga 1 2023/2024, Apakah Macan Kemayoran Bangkit

Berikut prediksi skor pertandingan antara Persija Jakarta vs Bali United di BRI Liga 1 2023/2024.

|
Penulis: Kiki Adelia | Editor: Rizwan
Kolase TribunGayo.com
Berikut prediksi skor pertandingan antara Persija Jakarta vs Bali United di BRI Liga 1 2023/2024. 

TRIBUNGAYO.COM - Berikut prediksi skor pertandingan antara Persija Jakarta vs Bali United di BRI Liga 1 2023/2024.

Persija Jakarta akan menggelar pertandingan krusial melawan Bali United pada pekan ke-13 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Patriot pada Minggu, 24 September 2023.

Pertandingan seru antara Persija Jakarta vs Bali United dijadwalkan akan dimulai pukul 19.00 WIB dan akan disiarkan secara langsung di Indosiar.

Pada pekan ke-12 sebelumnya, Persija Jakarta berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1 melawan Persik Kediri.

Kemenangan ini menjadi sebuah momen penting bagi Macan Kemayoran, mengingat mereka berhasil mengakhiri rentetan lima pertandingan tanpa kemenangan sebelumnya.

Di sisi lain, Bali United baru saja kembali dari perjalanan mereka ke Filipina untuk mengikuti laga fase grup Piala AFC 2023.

Serdadu Tridatu tampil impresif dengan meraih kemenangan 5-2 melawan Stallion Laguna. Eber Bessa dan rekan-rekannya tampil dalam performa yang sangat positif.

Meski begitu, padatnya jadwal pertandingan bisa menjadi tantangan tersendiri bagi tim ini.

Musim lalu, Persija Jakarta dan Bali United telah saling mengalahkan dalam pertandingan BRI Liga 1.

Ketika bermain di kandang, Persija Jakarta berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-2.

Yang menarik, dua dari tiga gol Persija tercipta pada injury time, yakni pada menit ke-90+6 dan 90+10.

Baca juga: Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Korea Utara di Asian Games 2023, Penentuan Nasib Skuad Garuda!

Persija Jakarta akan berusaha mempertahankan tren kemenangan mereka.

Kemenangan pekan lalu di kandang Persik Kediri merupakan tiga poin pertama mereka dalam enam pertandingan BRI Liga 1 2023/2024.

Hasil positif sangat penting bagi Persija Jakarta dalam upaya mereka untuk merangkak naik di klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024, karena saat ini mereka berada di peringkat kesebelas.

Sementara itu, Bali United menghadapi situasi yang serupa dengan Persija Jakarta.

Sumber: TribunGayo
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved