Voli Asian Games 2023

Hasil Voli Putra Asian Games 2023: Indonesia Raih Kemenangan Gemilang atas Kazakhstan di Set Pertama

Timnas voli putra Indonesia berhasil raih kemenangan pada set pertama saat hadapi Kazakhstan di set pertama Asian Games 2023.

Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Malikul Saleh
asianvolleyball.net
Timnas voli putra Indonesia berhasil raih kemenangan pada set pertama saat hadapi Kazakhstan di set pertama Asian Games 2023. 

Skor sementara adalah 23-10 untuk Indonesia.

Baca juga: Jadwal & Link Streaming Voli Indonesia vs Kazakhstan Asian Games 2023, Kick Off 13.30 WIB

Meskipun hanya tersisa dua poin lagi bagi Garuda untuk menyelesaikan set pertama ini, Kazakhstan terus berjuang mencari celah untuk meraih poin dari Indonesia.

Posisi Indonesia yang aman dengan perolehan 24 poin membuat set pertama semakin sulit bagi Kazakhstan.

Mereka mencoba berbagai peluang untuk mendapatkan celah poin dari Timnas Indonesia.

Namun, kemenangan akhirnya berhasil diraih oleh Indonesia dengan poin 25-22, menutup set pertama dengan gemilang.

Pertandingan akan berlanjut dengan set kedua, yang menjadi peluang bagi Indonesia untuk menambah keunggulan mereka atas Timnas voli putra Kazakhstan. (*)

(TribunGayo.com/Cut Eva Magfirah)

Sumber: TribunGayo
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved