Liga Inggris
Mudryk Ceng-cengan Arteta Setelah Chelsea Gagal Tekuk Arsenal
Mykhailo Mudryk jadi sorotan setelah Chelsea gagal raih kemenangan di laga hadapi Arsenal pada pekan ke-9 Liga Inggris, Minggu (22/10/2023).
Mudryk Ceng-cengan Arteta Setelah Chelsea Gagal Tekuk Arsenal
TRIBUNGAYO.COM - Mykhailo Mudryk jadi sorotan setelah Chelsea gagal raih kemenangan di laga hadapi Arsenal pada pekan ke-9 Liga Inggris, Minggu (22/10/2023) dini hari WIB di Stadion Stamford Bridge.
Pertandingan berakhir imbang 2-2, dan Arteta mengolok-olok Mudryk setelah pertandingan.
Pertandingan dimulai dengan Chelsea unggul 2-0 berkat penalti Cole Palmer di menit 15 dan gol Mykhaylo Mudryk di menit 48.
Namun, Arsenal mampu bangkit dengan gol-gol Declan Rice di menit 77 dan Leandro Trossard di menit 84.
Hasil imbang ini membuat Chelsea memiliki 12 poin di papan tengah klasemen Liga Inggris, sementara Arsenal tetap tak terkalahkan dan kini berada di papan atas dengan 21 poin.
Perhatian tertuju pada Mudryk yang mencetak gol spektakuler yang membawa Chelsea unggul 2-0.
Pemain asal Ukraina itu melepaskan tembakan parabol dari sisi kanan pertahanan Arsenal, mengelabui David Raya.
Baca juga: Manchester City Kembali Pimpin Klasemen Liga Inggris, Arsenal Gagal Kudeta
Mikel Arteta, pelatih Arsenal, menganggap gol Mudryk sebagai keberuntungan semata.
Dia bahkan mengolok-olok Mudryk, menawarkan penghargaan jika gol tersebut murni berdasarkan skill dan bukan faktor keberuntungan.
"Mereka bilang itu disengaja (karena skill)"? tanya Mikel Arteta tidak percaya atas gol indah yang dilesakkan Mudryk, dikutip dari laman Mirror.
'Sepertinya tidak bagiku. Mereka melihat dengan lebih baik. Jika itu disengaja, berikan penghargaan kepada mereka," pesan sarkas pelatih asal Spanyol tersebut.
Alih-alih memberikan pujian, Arteta justru menjadikan Mudryk sebagai bahan ceng-cengan.
Padahal performa penyerang sayap asal Ukraina ini lagi meningkat. Dia membukukan tiga gol dan empat assist dalam empat pertandingan terakhir yang dilakoninya.
Lebih lanjut, mantan asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City ini memberikan apresiasi kepada Bukayo Saka dan kolega.
| Luis Diaz dan Federico Chiesa Absen dari Tur Pramusim Liverpool, Kode Pindah Klub? |
|
|---|
| Elkan Baggott Masuk Skuad Utama Ipswich Town untuk Musim 2025/2026 |
|
|---|
| Manchester United Naikkan Tawaran Jadi Rp1,53 Triliun Demi Gaet Bryan Mbeumo dari Brentford |
|
|---|
| Masa Depan Marcus Rashford di MU Gantung, Barcelona Tertarik Tapi Terkendala Gaji |
|
|---|
| Chelsea Tunjukkan Kelas di Bursa Transfer Usai Peringatan UEFA soal Financial Fairplay |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/Capture-Instagram-Chelsea.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.