MotoGP 2024
Bursa Transfer MotoGP 2025: Jorge Martin Ancam Hengkang dari Ducati, Benarkah?
Bursa transfer pembalap MotoGP 2025 menjadi sorotan menyusul berakhirnya kontrak mayoritas rider pasca-musim 2024.
Bursa Transfer MotoGP 2025: Jorge Martin Ancam Hengkang dari Ducati, Benarkah?
TRIBUNGAYO.COM - Bursa transfer pembalap MotoGP 2025 menjadi sorotan menyusul berakhirnya kontrak mayoritas rider pasca-musim 2024.
Salah satu pembalap yang membuat gebrakan adalah Jorge Martin, yang meminta kepastian masa depannya di Ducati Lenovo Team.
Setelah mencapai posisi runner-up di kejuaraan dunia MotoGP 2023, Jorge Martin kini menatap musim 2024 dengan penuh keyakinan.
Namun, ketidakpastian kontraknya menimbulkan keraguan, dan Martin mengekspresikan keinginannya kepada Ducati Lenovo Team untuk bergabung dengan tim pabrikan pada musim mendatang.
Ancaman hengkang pun mengintai Ducati, jika permintaan Jorge Martin tidak dipenuhi.
Pembalap yang dikenal dengan julukan Martinator ini siap menjajaki peluang di tim pabrikan lain jika tak mendapat tempat di Ducati Lenovo Team.
Jorge Martin memulai karirnya di MotoGP sejak 2021, dan tiga musimnya bersama tim satelit Ducati, Pramac Ducati, memberikan penampilan mengesankan.
Baca juga: Aprilia MotoGP 2024 Tanpa Sponsor Utama, Upaya Cari Mitra Setia
Dua musim awal di kelas utama ditandai dengan beberapa podium dan meraih kemenangan pada musim perdananya.
Dengan prestasi apik, Jorge Martin menjelma sebagai kandidat serius dalam perebutan gelar juara di musim ketiganya.
Usai musim yang sengit, Martin pada akhirnya harus puas finis di posisi kedua. Kalah dari Francesco Bagnaia, rider tim pabrikan Ducati.
Menjelang MotoGP 2024, Jorge Martin kembali menjadi sosok yang diperhitungkan.
Bermodal pencapaian musim lalu, rider 25 tahun itu pun mulai membidik peluang naik tingkat di 2025. Jorge Martin ingin menjadi rider tim pabrikan.
"Aku melihat diriku sebagai seorang rider utama di 2025. Jika tidak di Ducati, aku kan mencari opsi-opsi lain," katanya kepada Europa Press, dikutip dari Crash.
"Tujuan utamaku adalah tetap bersama Ducati. Tapi itu tidak bisa terwujud, aku akan mulai mencari opsi-opsi lain."
| Jorge Martin Belajar dari Rival, Raih Gelar Juara Dunia MotoGP 2024 |
|
|---|
| Update Daftar Gaji Pembalap MotoGP 2025: Jorge Martin Naik, Marc Marquez Tetap Termahal |
|
|---|
| Pecco Bagnaia Gagal Raih Hattrick Juara Dunia MotoGP 2024, Ini Caranya Menghibur Diri |
|
|---|
| Pecco Bagnaia Tunjukkan Respek untuk Jorge Martin, Juara Dunia MotoGP 2024 |
|
|---|
| Enea Bastianini Kritik Aksi Aleix Espargaro yang Dinilai Rugikan MotoGP 2024 |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.