Pemilu 2024
Tiga Lokasi Kampanye Sudah Ditetapkan, Parpol di Bener Meriah belum Gelar Kampanye Terbuka
KIP Bener Meriah sampai saat ini mengaku belum ada satupun Parpol memanfaatkan jadwal kampanye yang telah disiapkan.
Penulis: Alga Mahate Ara | Editor: Rizwan
Laporan Alga Mahate Ara|Bener Meriah
TRIBUNGAYO.COM.REDELONG - Komisi Independen Pemilu (KIP) Kabupaten Bener Meriah sampai saat ini mengaku belum ada satupun Partai Politik (Parpol) memanfaatkan jadwal kampanye yang telah disiapkan.
KIP juga telah menetapkan tiga titik lokasi kampanye.
Tiga lokasi diantaranya, lapangan muhamadiyah, Desa Belang Panas, Kecamatan Bukit, kemudian lapangan Peta, Lampahan, Kecamatan Timang Gajah, dan lapangan Blang Jorong, kecamatan Bandar Kabupaten Bener Meriah,Aceh.
Ketua KIP Bener Meriah Khairul Akhyar mengaku telah mengumumkan dan mesosialisasikan secara terbuka kepada seluruh partai peserta pemilu di Bener Meriah.
KIP Bener Meriah mengimbau kepada partai politik dan para calon anggota DPRK agar tidak melakukan kampanye di luar tempat yang telah ditentukan.
“Kampanye di luar tempat ditentukan akan melangar aturan, pihak panwaslih akan melakukan pengawasan,” kata Akhyar
Walaupun, jadwal kampanye terbuka telah berlangsung sejak tanggal 21 Januari 2024 lalu, hingga kini belum ada parpol yang melaksanakannya.
“Belum ada partai politik yang memberitahukan kepada kita menggunakan lapangan untuk kampanye akbar,” jelas Akhyar.(*)
Baca juga: Forum Anak Desa Rembele di Bener Meriah Kampanyekan Stop Pernikahan Dini
Baca juga: Tiga Parpol di Bener Meriah Dicoret dari Peserta Pemilu 2024 Lantaran Tak Laporkan Dana Kampanye
Baca juga: Truk Bermuatan Kopi Terguling di Bener Meriah, Sopir Dilarikan ke Rumah Sakit
Baca juga: 2 Warga Meninggal Dalam Sumur Sedalam 14 Meter di Aceh Utara, Evakuasi Penuh Haru
Baca juga: Jumlah Korban Kebakaran Pasar di Gayo Lues Bertambah, Pemkab Buka Dapur Umum
Daftar Lengkap 30 Anggota DPRK Aceh Tengah Terpilih yang Ditetapkan KIP |
![]() |
---|
Ini Nama-nama 25 Anggota DPRK Bener Meriah Terpilih Periode 2024-2029 |
![]() |
---|
Ini Nama-nama 81 Anggota DPRA Terpilih Periode 2024-2029, Terbanyak Partai Aceh |
![]() |
---|
Ini Nama-nama 30 Anggota DPRK Aceh Tengah Terpilih Periode 2024-2029 |
![]() |
---|
Ini Nama-nama 25 Anggota DPRK Gayo Lues Terpilih Periode 2024-2029 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.