Hasil Proliga 2024 Putri

Hasil Set Ke-2 Jakarta Pertamina Enduro vs Gresik Petrokimia di Proliga 2024: Hany Budiarti Ganas

Tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro kembali melaju mulus mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di set kedua dengan poin akhir 25-20.

Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Malikul Saleh
Tangkapan layar Moji TV
Tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro kembali melaju mulus mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di set kedua dengan poin akhir 25-20. 

TRIBUNGAYO.COM - Tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro kembali melaju mulus mengalahkan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di set kedua dengan poin akhir 25-20 pada putaran pertama Proliga 2024.

Tim yang memiliki sejumlah pemain bintang seperti Hany Budiarti, Giovanna Milana dan  Poli Shemanova berhasil menambah keunggulan Jakarta Pertamina Enduro menjadi 2-0.

Pertandingan yang dihelat di GOR Amongrogo, Yogyakarta, pada Minggu (27/4/2024) membuat Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia harus berjuang lebih kuat di set selanjutnya yang menjadi penentu kemenangan Gia dkk.

Pada set kedua, Jakarta Pertamina melanjutkan performa impresifnya dengan  keunggulan yang mereka ciptakan di awal laga.

Tim yang diarsiteki Eko Waluyo ini berhasil mendulang poin beruntun dan memimpin dengan poin 4-2 atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Selanjutnya satu poin dari Hany Budiarti yang berposisi sebagai Opposite menambah satu torehan angka bagi tim.

Ditambah sebuah ace dari Hany Budiarti dan spike manis Gia menambah catatan poin untuk Jakarta Pertamina Enduro dengan kedudukan sementara 8-4.

Sementara, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia Kembali berada dalam posisi tertinggal.

Dengan selisih 4 poin, Mediol Yoku dkk harus berjuang lebih keras untuk mendapatkan poin beruntun dan menyamakan kedudukan.

Satu poin after timeout lewat serangan Mediol Yoku berhasil memperkecil ketertinggalan mereka.

Sebuah Jump Serve dari Gia gagal menuai poin dan memberikan kesempatan bagi Gresik Petrokimia Pupuk Indoesia untuk mengejar Jakarta Pertamina Enduro.

Memasuki pertengahan set kedua, Jakarta Pertamina Enduro mempertahankan keunggulan mereka dengan poin 15-8.

Kemudian open spike dari Giovanna Milana (Gia) menambah satu poin berharga untuk tim dan ubah keunggulan menjadi 8 poin atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Selanjutnya, Hany Budiarti Kembali beraksi dan mendulang dua poin beruntu lewat spike dan servis ace nya membawa Mediol Yoku cs dalam tekanan.

Ditambah penampilan Gia yang tak terbendung dalam melakukan serangan menjadi tumpuan tim untuk mendulang poin.

Sumber: TribunGayo
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved