Youtuber Ria Ricis Resmi Bercerai, Teuku Ryan: Saya Iklas
Ria Ricis, artis sekaligus YouTuber resmi bercerai dengan sang suami, yaitu Teuku Ryan.
TRIBUNGAYO.COM - Ria Ricis, artis sekaligus YouTuber resmi bercerai dengan sang suami, yaitu Teuku Ryan.
Gugatan cerai Ria Ricis kepada suaminya Teuku Ryan akhirnya dikabulkan oleh Majelis Hakim Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan, Jumat (3/5/2024).
Dari hasil perceraian tersebut, Ria Ricis juga mendapatkan hak asuh atas anak semata wayangnya.
“Terus anak penggugat (Ria Ricis) dan tergugat (Teuku Ryan) berada di bawah pengasuhan dan pemeliharaan penggugat (Ria),” ujar Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Taslimah membacakan putusan secara e-court, Jumat (3/5/2024) dikutip dari Kompas.com.
Walau mendapat hak asuh anak, Ria Ricis diminta tidak menghalangi Teuku Ryan memberikan kasih sayangnya dan bertemu anak mereka.
“Dengan ketentuan bahwa penggugat tidak menghalangi tergugat untuk menyalurkan kasih sayang terhadap anak tersebut,” ucap Taslimah.
Ungkapan Hati Teuku Ryan Usai Sah Bercerai
Di hari yang sama usai Pengadilan Agama Jakarta Selatan mengabulkan gugatan cerai Ria Ricis terhadap Teuku Ryan, pria 29 tahun itu mengungkapkan isi hatinya.
Lewat akun Instagram Teuku Ryan @teukuryan, pria asal Langsa Aceh itu menyinggung soal rasa syukur, ikhlas hingga ketetapan takdir.
Dikutip dari Instagram Stories-nya, Teuku Ryan mengatakan bahwa perceraian tersebut bukanlah keinginannya.
Meski begitu, Ryan menerima keputusan perceraian tersebut dengan rasah ikhlas dan penuh syukur.
"Tetap bisa menerima ketentuan Allah dengan rasa ikhlas dan syukur meskipun tidak sesuai keinginanan," kata Teuku Ryan, Jumat (3/5/2024).
Pemain Perjalanan Pembuktian Cinta itu juga tidak memungkiri bahwa di balik gugatan cerai tersebut merupakan ketentuan Allah yang sudah pasti terbaik.
"Allah tau aku kuat, Allah maha tau, takdir ini pasti yang terbaik yang terbaik dariMu Terima Kasih Ya Allah," pungkasnya.
Sebagai informasi Ria Ricis dan Teuku Ryan menikah pada 12 November 2021 di sebuah hotel di Jakarta Selatan.
Dari pernikahan ini keduanya sudah dikaruniai seorang anak perempuan, Moana.
Namun, Ria Ricis menggugat Teuku Ryan pada 30 Januari 2024. Dalam gugatannya, Ria Ricis menuntut tiga hal yakni bercerai, hak asuh anak, dan nafkah anak.
Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul SAH Cerai dengan Ria Ricis, Teuku Ryan Ungkap Syukur & Ikhlas: Tak Sesuai Keinginan Tapi Ini Takdir
| BMKG Prediksi Potensi Hujan Ringan hingga Lebat di Wilayah Aceh Selama Tiga Hari Kedepan |
|
|---|
| Sepeda Motor Dinas Pengulu Kute Kayu Mbelin Aceh Tenggara Digondol Maling |
|
|---|
| Cangkul Padang Ditertibkan, Reklamasi Dibiarkan, WALHI: Pemerintah Hanya Tegas ke Rakyat Kecil |
|
|---|
| Sosok Putra Gayo Yasir Habib, Dilantik Jadi Lurah Cakung Barat oleh Gubernur DKI Pramono Anung |
|
|---|
| Sosok Jihar Firdaus Pimpin DPC PDIP Aceh Tengah, Arwin Mega Jadi Dewan Penasehat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/ria-ricis-1.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.