VNL 2024

Klasemen Akhir & Daftar Tim Lolos 8 Besar Voli Putri VNL 2024 - Thailand Lolos Otomatis

Sebanyak 8 tim telah memastikan diri lolos ke perempat final Voli Nations League (VNL) Putri 2024.

Editor: Malikul Saleh
en.volleyballworld.com
Sebanyak 8 tim telah memastikan diri lolos ke perempat final Voli Nations League (VNL) Putri 2024. 

TRIBUNGAYO.COM - Sebanyak 8 tim telah memastikan diri lolos ke perempat final Voli Nations League (VNL) Putri 2024.

Tim-tim tersebut adalah Brasil, Italia, Polandia, China, Jepang, Turki, Amerika Serikat, dan rival Indonesia di Asia Tenggara, Thailand.

Kejutan menarik datang dari Thailand yang berhasil lolos ke 8 Besar meskipun mengakhiri fase reguler di peringkat ke-12.

Thailand mendapatkan jatah otomatis ke perempat final karena berstatus sebagai tuan rumah babak 8 Besar.

Menurut regulasi VNL 2024, tim tuan rumah perempat final secara otomatis lolos ke babak tersebut, meskipun finis di luar delapan besar pada tabel klasemen.

Aturan ini menguntungkan Thailand namun merugikan Belanda yang sebenarnya mengakhiri fase reguler di peringkat ke-8 dan berhak lolos secara peringkat.

Posisi negara di klasemen akhir babak grup akan menentukan pasangan pertandingan di perempat final.

Berdasarkan posisi di klasemen, di perempat final nanti akan terjadi laga antara Brasil vs Thailand, China vs Jepang, Italia vs Amerika Serikat, dan Polandia vs Turki.

Klasemen Akhir Voli Putri VNL 2024

1. Brasil - 34 poin

2. Italia - 31 poin

3. Polandia - 30 poin

4. China 26 poin

5. Jepang - 25 poin

6. Turki - 25 poin

7. Amerika - 22 poin

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved