Liga 1
Bursa Transfer Ditutup, Ini Daftar Pemain In dan Out PSM di Liga 1, Pemain Kunci Cabut dari Juku Eja
Bursa transfer Liga 1 2024/2025 resmi ditutup pada Selasa (13/8/2024) malam lalu.
Penulis: Kiki Adelia | Editor: Rizwan
TRIBUNGAYO.COM - Bursa transfer Liga 1 2024/2025 resmi ditutup pada Selasa (13/8/2024) malam lalu.
Ada sebanyak 18 klub yang akan mengikuti kompetisi sepak bola yang memiliki kasta tertinggi di Indonesia tersebut.
Salah satu klub yang berlaga di Liga 1 2024/2025, PSM Makassar yang klub yang dijuluki Juku Eka telah menyelesaikan fase pergeseran pemainnya dengan sejumlah perubahan yang cukup signifikan.
Tentunya, untuk memperoleh hasil maksimal di Liga 1 2024/2025, setiap klub yang akan mengikuti Liga 1 2024/2025 mengincar pemain-pemain yang memiliki performa impresif.
PSM Makassar adalah klub yang berhasil memperoleh trofi juara pada musim Liga 1 2022/2023 lalu.
Klub yang dikenal dengan sejarah panjang dan pencapaian gemilang di sepak bola Indonesia ini menghadapi tantangan besar dengan beberapa perubahan penting dalam skuadnya pada kompetisi Liga 1 2024/2025.
Perubahan skuad pada bursa transfer Liga 1 2024/2025 di skuad PSM Makassar ini tentu akan berdampak signifikan pada performa klub di musim ini.
Namun, dengan pemain-pemain baru yang telah didatangkan, PSM Makassar masih memiliki potensi untuk bersaing ketat di papan atas klasemen.
Perubahan pemain pada bursa transfer Liga 1 2024/2024 ini membawa tantangan baru bagi klub kebanggaan masyarakat Makassar tersebut.
Dengan kepergian beberapa pemain kunci, skuad PSM Makassar harus menyesuaikan strategi dan menemukan keseimbangan baru.
Berdasarkan data yang diperoleh TribunGayo.com melalui laman Transfermarkt pada, Jumat (16/8/2024) siang, klub PSM Makassar telat merekrut sebanyak 12 pemain.
Sementara ada sebanyak 10 pemain yang juga hengkang dari klub PSM Makassar.
Dari 10 pemain yang hengkang dari klub tersebut, terdapat beberapa pemain kunci yang memiliki penampilan cukup impresif pada musim Liga 1 2023/2024 lalu.
Pemain kunci yang dimaksud tersebut adalah si kembar Yakob Sayuri dan Yance Sayuri.
Yakob Sayuri dan Yance Sayri saat ini bermain untuk Malut United.
| Dewa United Siap Hadapi Madura United, Jan Olde Riekerink Waspadai Jadwal Padat 7 Laga dalam 21 Hari |
|
|---|
| Persib Bandung Bawa 24 Pemain ke TC Thailand, Robi Darwis dan Kakang Absen Bela Timnas U23 |
|
|---|
| Persija Jakarta Rekrut Fabio Calonego, Gelandang Bertahan Asal Brasil untuk Liga 1 Musim 2025/2026 |
|
|---|
| Liga 1 2025/2026 Resmi Ditunda, PT LIB Belum Pastikan Kapan Kick Off |
|
|---|
| Persib Bandung Rombak Total Skuad Asing, Patricio Matricardi Jadi Rekrutan Terakhir? |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.