Korban Longsor di Aceh Tengah
3 Lokasi Longsor Tutup Jalan Pepalang-Celala di Aceh Tengah, Alat Berat Dikerahkan Buka Akses
Ada tiga lokasi longsor yang menutupi badan jalan, empat semuanya sama rumah dan empat korban tertimbun longsor.
Penulis: Romadani | Editor: Budi Fatria
Laporan Romadani | Aceh Tengah
TRIBUNGAYO.COM, TAKENGON - Bencana tanah longsor terjadi di wilayah Aceh Tengah, tepatnya di Jalan Pepalang-Celala, Rabu (9/10/2024).
Material longsor yang menutupi seluruh badan jalan membuat akses antara dua kecamatan ini terputus sementara, mengganggu aktivitas warga.
Pantauan TribunGayo.com, puluhan masyarakat mengantre di sepanjang jalan Pepalang-Celala. Mereka menunggu alat berat tengah beroperasi membuka akses jala.
Petuga Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tengah, Zulham, yang berada di lokasi lapangan menyampaikan sebanyak tiga titik lokasi longsor di jalan Kecamatan Celala.
"Ada tiga lokasi longsor yang menutupi badan jalan, empat semuanya sama rumah dan empat korban tertimbun longsor," terangnya.
Saat ini, puluhan masyarakat menunggu akses jalan terbuka agar bisa menuju rumah korban meninggal dunia.
Baca juga: Korban Longsor di Aceh Tengah Ditemukan dalam Balutan Selimut
Akibat musibah ini empat korban meninggal dunia tertimbun longsor, pada Selasa (8/10/2024) malam.
Keempat korban merupak satu keluarga yang terdiri dari Ayah bernama Caisar Sofian (28), Ibu bernama Putri Amanda (26), anak pertama Sofia Putri (10) dan anak ke dua Ghibran Naufa (5). (*)
Baca juga: BREAKING NEWS: Satu Keluarga Ditemukan Meninggal Dunia Tertimbun Tanah Longsor di Aceh Tengah
Baca juga: Aceh Tengah Dilanda Banjir Bandang dan Tanah Longsor, 4 Korban Meninggal Dunia
| Tragedi Longsor Renggut Nyawa, Istirahat Terakhir Keluarga Mungil dari Aceh Tenggara |
|
|---|
| Sepmor Korban Longsor di Aceh Tengah Ditemukan Tertimbun Tanah |
|
|---|
| Jenazah Korban Longsor di Aceh Tengah akan Dimakamkan di Aceh Tenggara |
|
|---|
| Kronologi Satu Keluarga Meninggal Tertimbun Longsor di Aceh Tengah |
|
|---|
| Korban Longsor di Aceh Tengah Ditemukan dalam Balutan Selimut |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.