Kualifikasi Piala Dunia 2026
Shin Tae-yong Hadapi Tekanan Usai Kalah Telak dari Jepang, Akankah Skuad Garuda Bangkit?
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui menghadapi tekanan besar usai skuad Garuda menelan kekalahan telak 0-4 dari Jepang.
TRIBUNGAYO.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengakui menghadapi tekanan besar usai skuad Garuda menelan kekalahan telak 0-4 dari Jepang dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Hasil ini memperpanjang rekor buruk Timnas Indonesia, yang hingga kini belum beranjak dari dasar klasemen dengan raihan tiga hasil imbang dan dua kekalahan.
Meski situasi sulit, Shin Tae-yong tetap berusaha bijak. Ia memahami kritik yang datang dari berbagai pihak, baik media maupun suporter, sambil terus mengevaluasi performa tim.
Menurutnya, membangun tim yang kompetitif membutuhkan waktu dan kesabaran.
“Pastinya ada tekanan. Media dan masyarakat memberikan perhatian luar biasa terhadap sepak bola Indonesia.
Jadi, ketika kita menang atau kalah, akan ada banyak berita positif maupun negatif,” ujar Shin Tae-yong dalam konferensi pers, Senin (18/11/2024).
Pelatih asal Korea Selatan itu juga mengungkapkan bahwa kritik dari para suporter justru menjadi bahan introspeksi untuk memperbaiki tim ke depan.
“Di posisi ini, saya tidak bisa hanya mendengar pujian atau berita baik.
Ketika hasil tidak maksimal, saya harus mendengar keluhan fans. Dengan begitu, saya bisa mengevaluasi diri dan mencari tahu masalah tim kami,” tambahnya.
“Tapi memang sepak bola seperti itu, kita tidak bisa mengubah secara instan atau langsung. Jadi saya mohon fans sepak bola Indonesia untuk mendukung sepak bola step by step (dengan sabar),” terangnya.
Menilik dari hasil grup C, kans Indonesia melaju ke putaran keempat dengan finis peringkat ketiga atau keempat masih terbuka.
Untuk itu ia coba memaksimalkan mendapatkan poin maksimal di lima laga sisa, salah satunya kontra Arab Saudi yang bergulir malam ini, Selasa (19/11/2024) di SUGBK.
“Meskipun bukan orang Indonesia, sebagai pelatih kepala timnas Indonesia, saya akan berusaha semaksimal mungkin. Memang lolos ke Piala Dunia sangat baik, itu target yang kita mau dan ingin capai,” ucap Shin Tae-yong.
“Tetapi kalau tidak lolos, mungkin kita bisa sama-sama berpikir bahwa masih ada kekurangan di tim kita, tetapi sudah ada progressnya,”
“Memang posisi ini tidak begitu gampang, dan kadang melelahkan, tetapi fans sepakbola Indonesia luar biasa memberi dukungan buat saya, itu yang mendorong saya untuk percaya diri, dan karena itu saya berterima kasih kepada fans sepak bola Indonesia,” pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Shin Tae-yong Akui Posisi Timnas Indonesia Tidak Mudah Lolos ke Piala Dunia 2026
| Shin Tae-yong Beri Pesan Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026: Tak Boleh Berlarut |
|
|---|
| Zidane Iqbal Jadi Mimpi Buruk Indonesia, Antar Irak Kalahkan Garuda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 |
|
|---|
| Erick Thohir dan Jay Idzes Minta Maaf Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026 |
|
|---|
| Prediksi Skor: Timnas Indonesia Wajib Menang Lawan Irak demi Jaga Asa ke Piala Dunia 2026 |
|
|---|
| Malaysia Salip Indonesia di Ranking FIFA Usai Hasil Berbeda di Kualifikasi Piala Dunia 2026 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/Shin-Tae-yong-cetak-sejarah-dengan-membawa-Timnas-Indonesia.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.