Proliga 2025

Jadwal Tayang Grand Final Proliga 2025 Hari Pertama: Ini Jam Main Gresik Petrokimia

Grand Final Proliga 2025 akan resmi digelar mulai Sabtu (10/5/2025) di GOR Amongrogo, Yogyakarta.  Salah satu laga yang paling dinantikan pada hari...

Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Bagus Setiawan
Tribun Solo/Muhammad Nursina
PROLIGA 2025 - Para pevoli Jakarta Pertamina Enduro, Jordan Mackenzie Thompson (kiri) dan Rissa Meiga Rianti (tengah) melakukan block dari set pevoli Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia, Julia Maria Sangiacomo dalam seri ketiga Final Four Proliga 2025 di Gor Sritex Arena, Solo, Jumat (2/5/2025). Grand Final Proliga 2025 akan resmi digelar mulai Sabtu (10/5/2025) di GOR Amongrogo, Yogyakarta. Salah satu laga yang paling dinantikan pada hari pertama ini adalah pertandingan perebutan tempat ketiga sektor putri antara Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Electric PLN. 

TRIBUNGAYO.COM - Grand Final Proliga 2025 akan resmi digelar mulai Sabtu (10/5/2025) di GOR Amongrogo, Yogyakarta. 

Salah satu laga yang paling dinantikan pada hari pertama ini adalah pertandingan perebutan tempat ketiga sektor putri antara Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia vs Jakarta Electric PLN.

Pertandingan Gresik Petrokimia dijadwalkan berlangsung pukul 16.00 WIB, dan akan disiarkan langsung di Moji TV serta bisa disaksikan melalui live streaming di Vidio. 

Penonton yang ingin hadir langsung di GOR Amongrogo bisa membeli tiket secara online melalui aplikasi PLN Mobile.

Meskipun gagal melaju ke partai final, Gresik Petrokimia tetap menargetkan akhir musim yang manis dengan membawa pulang medali perunggu. 

Diperkuat oleh bintang Timnas Indonesia, Megawati Hangestri, tim asal Jawa Timur ini siap tampil habis-habisan melawan Jakarta Electric PLN.

Baca juga: Jelang Laga Pamungkas di Final Proliga 2025: Ini Daftar Pemain Kunci Popsivo dan Pertamina Enduro

Kapten Gresik Petrokimia, Medi Yoku, memastikan timnya kini fokus pada stabilitas mental setelah kekecewaan di laga sebelumnya. 

“Kami sekarang fokusnya terus mengarah ke Grand Final. Dari pelatih memang tidak memberikan pressure apa pun, jadi kami main tanpa beban,” ujarnya.

Sementara itu, Jakarta Electric PLN juga memiliki motivasi kuat untuk menutup musim dengan posisi tiga besar. 

Selain laga perebutan juara tiga, hari yang sama juga akan menyajikan partai final sektor putri antara Jakarta Pertamina Enduro vs Jakarta Popsivo Polwan pukul 19.00 WIB.

FINAL PROLIGA 2025 - (Kiri) Selebrasi pevoli Popsivo Polwan, Yolla Yuliana setelah mendapatkan poin saat melawan tim voli putri Pertamina Enduro dalam seri ketiga Final Four Proliga 2025 di Gor Sritex Arena, Solo, Minggu (4/5/2025). (Kanan)  Para pevoli Jakarta Pertamina Enduro berselebrasi setelah mendapatkan poin saat melawan tim voli putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dalam seri ketiga Final Four Proliga 2025 di Gor Sritex Arena, Solo, Jumat (2/5/2025).
FINAL PROLIGA 2025 - (Kiri) Selebrasi pevoli Popsivo Polwan, Yolla Yuliana setelah mendapatkan poin saat melawan tim voli putri Pertamina Enduro dalam seri ketiga Final Four Proliga 2025 di Gor Sritex Arena, Solo, Minggu (4/5/2025). (Kanan) Para pevoli Jakarta Pertamina Enduro berselebrasi setelah mendapatkan poin saat melawan tim voli putri Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia dalam seri ketiga Final Four Proliga 2025 di Gor Sritex Arena, Solo, Jumat (2/5/2025). (Tribun Solo/Muhammad Nursina)

Kedua tim akan saling adu taktik dan kekuatan demi merebut mahkota juara kompetisi voli paling elite di Indonesia.

Seperti diketahui, perjalanan Jakarta Popsivo Polwan dan Jakarta Pertamina Enduro ke babak final bukanlah tanpa hambatan.

Keduanya tampil konsisten sejak fase reguler hingga babak final four. Popsivo menjadi tim paling stabil sepanjang musim dengan menyapu 11 dari 12 pertandingan di babak reguler.

Baca juga: Jadwal Resmi Grand Final Proliga 2025: Ini Tanggal Main Tim Voli Putra dan Putri

Sementara Pertamina Enduro, di bawah asuhan pelatih Turki, Bulent Karslioglu, menjadi satu-satunya tim yang dua kali menjegal langkah Popsivo musim ini.

Jakarta Popsivo Polwan tampil meyakinkan berkat kombinasi pemain asing dan lokal yang solid.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved