Berita Aceh Tengah Hari Ini
Objek Wisata Baru di Aceh Tengah, "Sebatas Embun" Tawarkan Keindahan Sunrise dan Lautan Awan
Dataran tinggi Gayo kembali menghadirkan sebuah objek wisata baru "Sebatas Embun" yang tengah viral media sosial (medsos).
TribunGayo.com, TAKENGON - Dataran tinggi Gayo kembali menghadirkan sebuah objek wisata baru "Sebatas Embun" yang tengah viral dan menjadi perbincangan hangat di media sosial (medsos) seperti TikTok.
Berlokasi strategis di kawasan perbukitan Desa Calo, Belang Gele Kecamatan Bebesen, Kabupaten Aceh Tengah, destinasi ini menawarkan pengalaman unik dengan menikmati keindahan alam dari ketinggian.
Kehadiran Sebatas Embun menambah daftar tempat wisata hits di Takengon yang wajib dikunjungi, terutama bagi para pemburu pemandangan pagi.
Pengelola objek wisata Sebatas Embun, Ilham mengungkapkan bahwa nama Sebatas Embun memilki makna filosofis tersendiri yang melambangkan pengalaman di lokasi tersebut.
"Nama Sebatas Embun tercetus karena view paginya, embunnya sejajar setara dengan kita," ujar Ilham kepada TribunGayo.com, Senin (27/10/2025).
Daya tarik utama yang membuat Sebatas Embun begitu viral adalah pemandangan alam yang memukau.
Pengunjung dapat menikmati magis sunrise (matahari terbit), dengan pemandangan langsung Kota Takengon dan hamparan luas Danau Lut Tawar yang merupakan ikon wisata Tanoh Gayo.
Dari Sebatas Embun, pengunjung dapat melihat matahari perlahan menyinari kota Takengon yang masih berselimut kabut.
Selain itu, jika datang di waktu yang tepat, pengunjung yang beruntung dapat menyaksikan fenomena "lautan awan" yang spektakuler.
Hamparan awan yang putih tebal terlihat persis di bawah, memberikan sensi seolah sedang berada di atas awan.
"View Sunrise pagi Kota Takengon, kalau beruntung hoki dapat lautan awan," jelas Ilham.
Sebagai destinasi yang menyasar kaum milenial, tersedia pula beberapa spot foto yang menarik dan Instagramable.
Para pengunjung dapat menikmati semua keindahan alam yang ditawarkan, hanya dengan membayar tiket yang terjangkau tentunya. (*)
(TribunGayo.com/Sri Widya Rahma)
Baca juga: 3 Destinasi Wisata Wajib Dikunjungi Akhir Pekan di Aceh Tengah
objek wisata
Sebatas Embun
Belang Gele
viral
sunrise
lautan awan
Takengon
Aceh Tengah
TribunGayo.com
berita tribun gayo hari ini
berita aceh tengah hari ini
| Program TMMD Kodim 0106 Aceh Tengah: Pembangunan Rumah Milik Janda Tua di Silih Nara Capai 50 Persen |
|
|---|
| Polres Aceh Tengah Amankan Pemilihan Reje Serentak di 2 Kecamatan, Berikut Nama 3 Reje Terpilih |
|
|---|
| Sempat Ditunda, Grand Final Voli Kutelintang- Pegasing akan Digelar Besok |
|
|---|
| Buntut Aduan Pelayanan Viral, Bupati Aceh Tengah Tinjau Langsung Puskesmas Atu Lintang |
|
|---|
| Kalahkan Petahanan, Ihsan Ariga Terpilih Jadi Reje Bale Nosar Aceh Tengah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.