Berita Nasional

Presiden Jokowi Tunjuk Laksamana Yugo Margono Sebagai Calon Panglima TNI

Presiden Jokowi telah menyerahkan surat presiden mengenai calon panglima TNI ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pada Senin (21/11/2022)

Editor: Rizwan
Kompas.com
Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman (kiri) Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono (tengah), dan Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal Fadjar Prasetyo (kanan) saat menghadiri pembukaan pameran Indo Defence Expo dan Forum 2022 di Jakarta Internasional Expo, Jakarta, Rabu (2/10/2022).((KOMPAS.com/ACHMAD NASRUDIN YAHYA) 

Dia yakin, Presiden telah mempertimbangkan banyak hal sebelum memilih Yudo Margono.

Sosok Yudo pun dipastikan memenuhi syarat sebagai calon pimpinan tertinggi Korps Militer.

Baca juga: Bukan Sombong, Dunia Mengakuinya, Jokowi : Indonesia Harus Bangga

"Tentu saja banyak hal yang menjadi pertimbangan, kinerja, kemudian nasionalisme, rasa cinta tanah air, dan lain sebagainya. Dan itu saya rasa sudah memenuhi syarat yang ada," katanya.

Politisi PDI Perjuangan itu menegaskan, surpres Jokowi baru diterima DPR pada hari ini.

Dia membantah kabar yang menyebutkan bahwa surpres sudah sempat dikirim pemerintah minggu lalu dan ditarik lagi karena ada pergantian nama calon panglima.

"Surpres yang saya terima hari ini sekali lagi saya sampaikan, baru saya terima hari ini, DPR baru menerima hari ini. Tidak ada pengambilan surat kembali atau pergantian atau wacana mengubah nama yang sudah ada," tandas Puan.

Adapun Jenderal Andika Perkasa bakal meninggalkan jabatannya karena pensiun bulan depan, tepatnya ketika memasuki usia 58 tahun pada 21 Desember 2022.

Sebelumnya, tiga nama kepala staf TNI digadang-gadang sebagai calon penerus Andika. Mereka yakni KSAD Jenderal Dudung Abdurachman, KSAL Laksamana Yudo Margono, dan KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo.

Sejak lama, Yudo memang disebut paling berpotensi menjadi calon pengganti Andika.

Sebabnya, selama masa pemerintahan Jokowi, belum pernah ada panglima yang berasal dari matra Angkatan Laut (AL).

Baca juga: Tinjau Kerusakan Gempa Cianjur, Presiden Jokowi Bawa Ayam Goreng untuk Anak-anak: Suka Ayam, Ndak?

Sejak masa pemerintahan Jokowi tahun 2014, ada tiga sosok panglima dari TNI Angkatan Darat (AD) yang pernah menjabat, lalu satu dari matra Angkatan Udara (AU).

Kompak ajukan jempol

Sementara itu, Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana Yudo Margono tak berkomentar saat diberondong pertanyaan mengenai persiapannya untuk menjadi panglima TNI menggantikan Jenderal Andika Perkasa.

Saat ditemui seusai acara rapat tahunan Bank Indonesia di Jakarta Convention Center, Rabu (30/11/2022),

Yudo hanya tersenyum dan mengacungkan jempol ke arah wartawan yang berebut bertanya kepadanya.

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved