Angin Kencang di Jagong Jeget
BREAKING NEWS: Angin Kencang Rusak Rumah Warga di Jagong Jeget Aceh Tengah
Angin kencang yang melanda kawasan Jagong Jeget Kabupaten Aceh Tengah sejak Senin (8/5/2023) sore menyebabkan kerusakan berat salah satu rumah warga
Laporan Romadani | Aceh Tengah
TRIBUNGAYO.COM, TAKENGON - Angin kencang yang melanda kawasan Jagong Jeget Kabupaten Aceh Tengah sejak Senin (8/5/2023) sore menyebabkan kerusakan berat pada salah satu rumah warga.
Laporan sementara diperoleh sebanyak 1 unit dan tidak ada laporan korban jiwa.
Menurut keterangan saksi mata, Joko Susilo mengatakan angin kencang yang terjadi sekitar pukul 16.00 WIB.
Angin kencang menyebabkan satu rumah warga di Dusun Bangun Rejo Kampung Paya Tungel Kecamatan Jagong Jeget Kabupaten Aceh Tengah.
Keadaan rumah yang berkontruksi papan itu rusak berat dinding dalam keadaan merang sedangkan bagian atap rumah tersebut rusak parah.
"Parah rusaknya, baru aja kejadian sekitar pukul 18.05 WIB tadi," katanya.
Baca juga: Golkar Aceh Tengah Target 6 Kursi DPRK, Muchsin Hasan Maju ke Caleg DPRA
Tidak hanya itu, beberapa barang di dalam rumah seperti kursi, meja juga dan alat bengkel ditimpa oleh reruntuhan atap.
"Kami lagi beresin barang-barang ni ada seng ni bahaya kalau tidak dibereskan," kata Joko Susilo Pemuda Kampung Paya Tungel.
Hingga berita ini diturunkan, cuaca di lokasi Jagong Jeget masih ekstrem dengan berawan hitam dan berpotensi hujan disertai angin kencang.
Kepada warga di daerah yang rawan terkena angin kencang, diimbau untuk mengamankan barang yang berpotensi terkena dampak dan berhati-hati ketika beraktivitas di luar ruangan.(*)
Baca juga: Kapolsek Linge di Aceh Tengah Kunjungi Anak Asuh Berikan Bantuan Peduli Stunting
Baca juga: 70 Contoh Soal Tes Skolatik UTBK 2023 Disertai Kunci Jawaban Lengkap Pembahasan
Update berita lainnya di TribunGayo.com dan Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/angin-kencang-rusak-rumah-warga-di-aceh-tengah.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.