Berita Viral

Viral, Mahasiswa Baru Asal Makassar Dianiaya Senior Kampusnya, Berikut Penjelasan Kepolisian

Viral, seorang mahasiswa baru asal Makassar menjadi korban penganiayaan seniornya.

Editor: Malikul Saleh
TribunTimur
Terlihat dalam video yang beredar ada beberapa senior yang melakukan penganiayaan terhadap mahasiswa baru asal Makassar tersebut. 

Adapun awal mula pengeroyokan itu, kata Yusuf, bermula saat korban hendak memasang spanduk.

"Pengakuan korban mau memasang spanduk, kemudian dilihat lalu didatangi sejumlah orang disitu," ungkapnya.

Para pelaku yang terlibat pengeroyokan itu, pun saat ini dalam pengejaran polisi.

"Sementara kita selidiki. Doakan semoga para pelaku kita dapatkan segera," ujarnya.

Terpisah Wakil Rektor III Unismuh Makassar Muhammad Tahir mengaku sudah melihat video tersebut.

"Iya saya sudah lihat videonya tapi saya belum bisa beri keterangan video itu,"

"nanti saya salah memberikan keterangan," ucap Muhammad Tahir dikonfirmasi wartawan.

"Kabag Kemanan yang kendalikan situasi kampus karena beliau ada di tempat," sambungnya.

Baca juga: Video Mario Dandy Buka Borgol Viral di Medos, Minta Maaf Sambil Tersenyum

Namun demikian, pihaknya mengatakan bakal melakukan penyelidikan siapa yang terlibat dalam kasus itu.

"Yang jelas kalau ada yang melanggar tentu kami akan proses," tuturnya.

GEGARA Rebutan Kursi, Mahasiswa Ini Dibacok Juniornya

GEGARA rebutan kursi di kampus, seorang mahasiswa di Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar tega membacok seniornya beberapa waktu lalu.

Akibat dari insiden tersebut pria berinisial M (23) kini telah diamankan oleh kepolisian pada Sabtu (13/5/2023).

Kini M yang merupakan mahasiswa Fakultas Peternakan tersebut telah dijadikan tersangka atas kasus penganiayaan di dalam kampus.

Bahkan M terancam hukuman penjara dua tahun delapan bulan setelah mmbacok seniornya.

Sumber: TribunNewsmaker
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved