CPNS 2023
Usai Ditetapkan Formasi CPNS 2023, 16 Jurusan S1 Ini Tampaknya Punya Peluang Besar, Selamat Ya!
Usai formasi CPNS 2023 atau Calon Pegawai Negeri Sipil ditetapkan, 16 jurusan untuk para lulusan S1 ini tampaknya memiliki peluang yang sangat besar.
Penulis: Intan Mutia | Editor: Cut Eva
Usai Ditetapkan Formasi CPNS 2023, 16 Jurusan S1 Ini Tampaknya Punya Peluang Besar, Selamat Ya!
TRIBUNGAYO.COM- Usai formasi CPNS 2023 atau Calon Pegawai Negeri Sipil ditetapkan, 16 jurusan untuk para lulusan S1 ini tampaknya memiliki peluang yang sangat besar.
Ya, dengan melihat kuota formasi CPNS 2023 yang sangat terbatas.
Pastinya, ada pula beberapa jurusan bagi lulusan S1 yang juga punya peluang besar untuk lolos pada seleksi CPNS 2023 kali ini.
Meski disamping itu, kemungkinan akan adanya dibuka formasi CPNS 2023 untuk semua jurusan lulusan S1 juga tersedia.
Sebelumnya, pihak Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi dan Birokrasi (Kemenpan-RB) telah menetapkan formasi CPNS 2023 dan PPPK sebanyak 572.474 lowongan.
Meski jumlah formasi CPNS 2023 dan PPPK yang ditetapkan sangat jauh dari jumlah kebutuhan ASN yang dibutuhkan.
Tetapi, harapan dari Menpan-RB sendiri, proses seleksi penerimaan CPNS 2023 dan PPPK sebagai ASN bisa berjalan dengan baik sesuai yang diharapkan.
Kemudian, Menpan RB Abdullah Azwar Anas juga telah menjamin bahwa seleksi CPNS 2023 akan berjalan adil.
"Terima kasih kepada instansi yang menyampaikan usulan formasi. Semoga proses seleksi berjalan lancar.
Kami menjamin semuanya fair, tidak bisa titip-menitip," ucapnya dalam Rapat Koordinasi Persiapan Pengadaan ASN 2023, di Jakarta, Kamis (3/8/2023).
"Kita berharap ASN bisa melahirkan kinerja berdampak yang dapat dirasakan masyarakat, sesuai arahan Presiden Joko Widodo," sambungnya.
Selain itu, pada 1 Agustus 2023 lalu, Kemenpan-RB juga mengumumkan penetapan formasi CPNS 2023 dan PPPK sebanyak 572.496 lowongan.
Dalam penjelasannya, Menpan RB Anas menyampaikan bahwa alokasi ini mencakup 78.862 ASN untuk instansi pemerintah pusat dan 493.634 ASN untuk pemerintah daerah.
Pembagian rinci formasi CASN menunjukkan bahwa pemerintah pusat mengalokasikan 28.903 formasi CPNS 2023 dan 49.959 formasi untuk PPPK.
CPNS 2023
jurusan
lulusan S1
Formasi CPNS 2023
penerimaan CPNS 2023
ASN
rekrutmen
seleksi
berita tribun gayo hari ini
CASN
| CPNS 2025: Portal Resmi Pendaftaran, Link, dan Cara Membuat Akun |
|
|---|
| Info Rekrutmen PPPK dan CPNS 2024 Terbaru: Lowongan di Kemensos, Kemenhub dan Bawaslu |
|
|---|
| 18.557 Formasi PPPK dan CPNS 2024 Bawaslu di ACC Menteri PANRB: Menyongsong Pilkada Serentak |
|
|---|
| Kabar Terbaru! Pemerintah Lagi Detailkan Formasi PPPK-CPNS 2024 untuk IKN, Pendaftaran Segera Dibuka |
|
|---|
| Daftar Link Pengumuman dan Kode Kelulusan CPNS Setjen DPR RI 2023 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/JURUSAN-CPNS-17.jpg)