Berita Nasional

Kepergok Mesum dengan Istri Orang dalam Mobil, Istri Laporkan Suaminya ke Polisi, Begini Ceritanya

Seorang istri di Desa Semanding, Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah akhirnya menempuh jalur hukum.

Editor: Rizwan
Kompas. com
Seorang wanita bersuami terciduk sedang bercinta dengan perangkat Desa Semanding, Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah berinisial M (49), pada Jumat 15 Desember 2023, siang. 

TRIBUNGAYO.COM - Seorang istri di Desa Semanding, Kecamatan Gombong, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah akhirnya menempuh jalur hukum.

Pasalnya, suaminya yang merupakan aparatur desa setempat kepergok lagi berbuat mesum dengan seorang perempyan di dalam mobil.

Penangkapan sang suami sempat heboh karena lagi waktu shalat Jumat, apalagi wanita yang berduaan dengan suamianya adalah juga sudah memiliki suami atau istri orang.

Melansir TribunJakarta, oknum perangkat Desa Semanding berinisial M (49) dipergoki pada Jumat 15 Desember 2023, siang bolong.

Pria M dan wanita tersebut berbuat mesum di dalam mobil Toyota Avanza yang terparkir di PKU Muhammadiyah Gombong.

Saat itu suasana sedang sepi, karena orang-orang sedang melaksanakan Salat Jumat.

Kini atas perbuatan M itu kena batunya.

Istri sah dari M akhirnya melaporkan aksi tak senonoh suaminya dengan perempuan lain ke pihak yang berwajib.

Hal itu diketahui saat wartawan mencoba konfirmasi ke pihak desa.

Kepala Desa Semanding Joko Setiyono membenarkan hal tersebut.

Baca juga: YARA Buat Gebrakan, Minta Ibu Kota Provinsi Aceh Agar Dipindah dari Banda Aceh ke Aceh Tengah

Ditemui di kantornya, Joko menyampaikan pihaknya saat ini akan mendampingi IA (47), istri sah dari oknum perangkat desa tersebut lapor ke Polisi.

"M itu kan pegawai saya di kantor sebagai KAUR Perencanaan dan istrinya warga saya. Mereka datang hari ini ke balai desa berdua, tapi istrinya minta didampingi ke Polsek Gombong untuk buat laporan ke polisi," tutur kades dikutip TribunJakarta dari Kompas, Jumat (22/12/2023).

Menurut kades, istri perangkat desa itu datang ke kantor desa meminta bantuan mendampingi lapor polisi.

Istri perangkat desa itu malu dengan perbuatan tak senonoh suaminya bersama perempuan lain.

"Jadi istrinya marah dan malu suaminya kepergok pihak keamanan rumah sakit saat melakukan hubungan intim di dalam mobil dengan perempuan lain yang sudah bersuami. Dan videonya viral tersebar," ucap kades.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved