Liga Eropa
Dominasi Liverpool di Liga Eropa: Klopp Puas dengan Kemenangan Telak 5-1 atas Sparta Praha
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, merasa puas dengan performa timnya yang berhasil meraih kemenangan telak 5-1 saat bertandang ke markas Sparta Praha.
"Kami kehilangan beberapa bola yang tidak perlu, namun di momen lain kami seharusnya bisa melakukannya dengan lebih baik."
"Kami beradaptasi selama pertandingan. Kami beruntung bisa memperbaiki kekurangan itu, tapi kemudian kami langsung kebobolan," ungkap arsitek asal Jerman tersebut.
Lebih lanjut, Klopp gantian memuji kontribusi Darwin Nunez yang sukses memborong dua gol ke gawang Sparta Praha.
Ia percaya adaptasi Nunez telah berkembang pesat dan dia tinggal menunggu waktu untuk menjadi mesin gol Liverpool.
"Dia menjalani musim pertama yang jauh dari cukup, tapi dia harus beradaptasi, itu sudah selesai, sekarang [dia] telah menetap bersama kami," ucap Klopp.
"Namun seperti halnya seorang striker: terkadang mereka mencetak gol, terkadang mereka tidak mencetak gol."
Baca juga: Klasemen Akhir Liga Eropa 2023/2024: Delapan Tim Turun Kasta ke Liga Konferensi Eropa
"Apakah dia sudah berada pada puncak absolutnya secara umum? Bukan sekarang untuk kami, dan bisakah dia berkembang? Ya. Apakah dia selalu menjadi ancaman? Ya, juga. Dan dia punya sikap paling penting yang harus dimiliki seorang striker – dia menyia-nyiakan peluang, hal yang biasa dilakukan semua striker, tapi dia tidak terlalu terganggu dengan hal itu," sambungnya.
"Dia terus maju dan itulah sebabnya dia kini mencetak banyak gol."
"Masih ada pertandingan mendatang, peluang untuk mencetak gol. Bahkan ketika dia tidak mencetak gol, dia sangat penting bagi kami karena dia selalu menjadi ancaman," tandas pelatih berusia 56 tahun tersebut.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Hasil Liga Eropa: Kata Klopp setelah Liverpool Pesta Gol di Kandang Sparta Praha, Nunez Dapat Pujian
| Prediksi Skor AS Roma vs Lille di Liga Eropa: Calvin Verdonk Tantang Giallorossi di Olimpico |
|
|---|
| Ruben Amorim Tegaskan Misi Wajib Menang Usai Antar Manchester United ke Final Liga Eropa |
|
|---|
| Prediksi Skor Tottenham Hotspur vs Bodo Glimt: Duel Perdana di Semifinal Liga Eropa |
|
|---|
| Prediksi Skor Athletic Bilbao vs Manchester United di Semifinal Liga Eropa |
|
|---|
| Prediksi Skor Lyon vs Manchester United di Liga Eropa: Rekor Tak Terkalahkan Setan Merah Terancam |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/Pelatih-Liverpool-Jurgen-Klopp.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.