Pilkada 2024
Mantan Reje Kuyun Yasir Arafat Jadwalkan Daftar ke KIP Aceh Tengah Bulan Depan
Tekad Yasir Arafat, mantan Reje Kuyun untuk ikut Pilkada Bupati Aceh Tengah sudah bulat. Ia maju dari jalur independen.
Penulis: Fikar W Eda | Editor: Mawaddatul Husna
Laporan Fikar W Eda | Aceh Tengah
TRIBUNGAYO.COM, TAKENGON - Tekad Yasir Arafat, mantan reje Kuyun untuk ikut Pilkada Bupati Aceh Tengah sudah bulat. Ia maju dari jalur independen.
"Insya Allah bulan depan kita akan mendaftar ke KIP Aceh Tengah," kata Yasir Arafat kepada TribunGayo, Kamis (18/4/2024).
Ia mengaku sudah mendapatkan dukungan dalam bentuk KTP yang akan diserahkan pada saat pendaftaran.
"Syarat dukungan sudah lebih dari cukup," ujar Yasir Arafat.
KIP Aceh Tengah sudah mengumumkan tahapan Pilkada Aceh Tengah.
Pendaftaran melalui jalur independen lebih awal dibanding pendaftaran paslon yang diusung Partai Politik (Parpol).
Ketua KIP Aceh Tengah, Maharadi menyampaikan untuk jalur perseorangan pendaftaran mulai 5 Mei sampai dengan 19 Agustus 2024.
Maharadi menjelaskan bahwa berdasarkan pasal 68 UU 11 2006, calon perseorangan harus memperoleh dukungan 3 persen dari jumlah penduduk dan tersebar sekurang-kurangnya 50 persen dari jumlah kecamatan.
Maharadi menambahkan, data agregat kependudukan Semester Dua tahun 2023, penduduk Kabupaten Aceh Tengah 227.168 jiwa.
"Dengan demikian bila mengacu pada angka tersebut, jumlah dukungan sebesar 3 persen dari jumlah penduduk tersebut adalah 6.816 dukungan. Angka 227.168 jiwa dari data Kemendagri," kata Maharadi.
Sampai sejauh ini selain Yasir Arafat belum ada sosok yang mengumumkan diri maju dari jalur independen ke Pilkada Aceh.
Yasir Arafat terus menggalang dukungan dari berbagai kalangan dari para mantan reje dan reje yang masih aktif.
"Kita harus ambil peran dalam Pilkada kali ini. Kita harus beranikan diri maju ikut kontestasi," ujar Yasir Arafat. (*)
Baca juga: Doa untuk Anak Agar Terhindar Dari Gangguan Jin Dibacakan Orang Tua Sebelum Tidur: Buya Yahya
Baca juga: Tiba di Indonesia, Pemain Red Sparks Han Song Yi Bagikan Momen Hidangan Nasi Padang Hingga Jengkol
Baca juga: Shandy Aulia Kenakan Hijab dan Tulis Masya Allah, Netizen: Muallaf?
mantan reje
Kampung Kuyun
Yasir Arafat
KIP
Aceh Tengah
Takengon
Pilkada 2024
TribunGayo.com
berita gayo terkini
| Hasil Pilkada 2024, Pemilihan Bupati Terbanyak Dilaporkan ke Mahkamah Konstitusi |
|
|---|
| Sekretaris KIP Aceh Tengah Klarifikasi Isu Keterlambatan Honor Badan Adhoc |
|
|---|
| Kemenangan Mualem- Dek Fad, Abu Razak: Saatnya Bangun Aceh yang Lebih Maju dan Sejahtera |
|
|---|
| KIP Aceh Tengah Beberkan Alasan Keterlambatan Gaji PPS Pilkada 2024 |
|
|---|
| YARA Dukung Prabowo: Pilkada Langsung Boros, Saatnya Lewat DPRD |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/YADIR-ARAFATT.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.