Hasil Proliga 2024 Putri

Hasil Set Kedua Voli Putri Jakarta BIN vs Jakarta Electric PLN di Proliga 2024

Jakarta BIN berhasil melangsungkan tren positifnya pada set kedua hadapi Jakarta Electric PLN dengan poin beruntun yang diberikan Megawati Hangestri.

|
Penulis: Cut Eva Magfirah | Editor: Malikul Saleh
Tangkapan layar Moji TV
Hasil set pertama Jakarta BIN vs Electric PLN 

TRIBUNGAYO.COM - Jakarta BIN berhasil melangsungkan tren positifnya pada set kedua hadapi Jakarta Electric PLN dengan poin beruntun yang diberikan Megawati Hangestri.

Kemenangan tersebut membawa Jakarta BIN unggul dengan skor set 2-0 dalam pertandingan yang berlangsung di Gedung PSCC, Palembang, Kamis (9/5/2024).

Di awal laga, Jakarta BIN unggul sengit dengan kedudukan sementara 3-2 atas Jakarta Electric PLN.

Perlawanan dari Katerina Zhidkova masih menjadi ancaman bagi Jakarta BIN, pasalnya pemain asing tersebut berhasil menjadi pemain kunci Electric PLN.

Namun, di awal laga, Jakarta BIN berhasil unggul dua poin dengan kedudukan sementara 6-4.

Satu spike tajam dari Kenia Carcaces berhasil menambah keunggulan Jakarta BIN.

Namun, satu balasan dari cross spike yang dilepaskan Indre Sorokaite memperkecil ketertinggalan Jakarta Electric PLN atas Megawati Hangestri cs.

Upaya pengejaran yang dilakukan Jakarta Electric PLN berhasil meredam serangan dari Megawati Hangestri dan Kashauna Williams yang memperkecil ketertinggalan mereka.

Namun, Jakarta BIN tak ingin lengah mereka terus mendulang poin lewat serangan Kashauna Williams dan servis Kenia Carcaces.

Sementara Jakarta Electric PLN terus berjuang dengan upaya serangan Nurlaili Kusuma yang berhasil melepaskan bola spikenya.

Service error dari Nurlaili Kusuma memberikan satu tambahan poin bagi Jakarta BIN dengan keunggulan 14-11 di pertengahan set kedua.

Poin Kembali didapatkan oleh Jakarta BIN, lagi-lagi Tisya pemain Electric PLN melakukan servis error.

Namun, poin tersebyt langsung dibaals oleh Kenia Carcaces yang juga melakukan servis error.

Lewat quick attack yang dilakukan oleh Myra Suci, Kini poin menunjukkan di angka 14-18 keunggulan masih dimiliki oleh Jakarta BIN.

Jakarta Electric PLN memperkecil ketertinggalannya lewat beberapa variasi serangannya yang mampu menyerang pertahanan yang dimiliki Jakarta BIN.

Sumber: TribunGayo
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved