Jalan Nasional Tertimbun Longsor

BREAKING NEWS: Jalan Nasional Blangkejeren-Kutacane Tertimbun Longsor, Puluhan Kendaraan Terjebak

Berdasarkan informasi yang diterima Tribungayo.com, longsor terjadi sebelum rumah makan Air Jernih dari arah Blangkejeren menuju Kutacane.

|
Penulis: Rasidan | Editor: Budi Fatria
For TribunGayo.com
Arus transportasi dari arah Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues menuju Kutacane Aceh Tenggara dan sebaliknya lumpuh total, setelah terjadi longsor di kawasan Air Jernih dan Ramung di Kecamatan Putri Betung pada, Selasa (14/5/2024). 

Laporan Rasidan | Gayo Lues

TRIBUNGAYO.COM, BLANGKEJEREN - Arus transportasi dari Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues menuju Kutacane, Aceh Tenggara, pada, Selasa (14/5/2024), mengalami lumpuh total akibat terjadi longsor di kawasan Air Jernih dan Ramung di Kecamatan Putri Betung.

Berdasarkan informasi yang diterima Tribungayo.com, longsor terjadi sebelum rumah makan Air Jernih dari arah Blangkejeren menuju Kutacane.

Longsor tersebut terjadi sekitar pukul 01.00 WIB dini hari.

Dilaporkan kawasan itu sebelumnya sempat diguyur hujan deras yang menyebabkan terjadinya longsor sehingga arus transportasi terganggu dari arah Blangkejeren menuju Kutacane dan sebaliknya.

"Longsor menutupi ruas jalan nasional lintas Blangkejeren, Gayo Lues-Kutacane, Aceh Tenggara, lebih kurang sepanjang sekitar 35 meter berupa bongkahan batu gunung dan batang pohon besar," kata Pendi salah satu sopir angkutan umum trayek Blangkejeren Medan yang terjebak di lokasi longsor kepada Tribungayo.com, Selasa (14/5/2024).

Menurutnya, akibat longsor itu terjadi antrian panjang kendaraan dari arah Kutacane menuju Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues dan sebaliknya.

"Ada dua titik lokasi longsor di jalan itu, satu sebelum rumah makan Air Jernih dan titik kedua di Desa Ramung, Kecamatan Putri Betung," ungkap dia.

Lanjutnya, ada puluhan kendaraan yang terjebak longsor dan mayoritas angkutan umum trayek jurusan Medan tujuan Blangkejeren serta truk barang.

"Arus transportasi mulai lumpuh total sejak pukul 01.00 WIB dini hari hingga saat ini," sebutnya. 

Berdasarkan informasi yang diterima Tribungayo.com hingga pukul 09.00 WIB jalan nasional lintas Blangkejeren-Kutacane hingga kini masih lumpuh total. (*)

Sumber: TribunGayo
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved