iPhone 15 Pro
Berikut Spesifikasi dan Harga iPhone 15 Pro
iPhone 15 Pro diklaim mempunyai baterai yang tahan pakai untuk menonton video selama 23 jam dari penuh hingga kosong
TRIBUNGAYO.COM,- Memang dari sejak awal kemunculannya hingga sekarang Apple selalu menelurkan flagship yang mampu menjadi trendsetter di dunia smartphone.
Diawali dengan munculnya iPhone 3Gs beberapa tahun yang lalu, Apple mampu menjawab keinginan masyarakat akan hadirnya smartphone dengan teknologi yang lebih modern dan canggih.
Sebagai satu-satunya smartphone yang menggunakan sistem operasi iOS di dalamnya, tentunya iPhone memiliki kelebihan tersendiri dibandingkan smartphone Android pada umumnya.
Hal ini tentunya tidak terlepas dari kelihaian Apple dalam merancang dan membangun iPhone dari sisi hardware maupun software iOS itu sendiri.
Seperti yang diketahui, Apple telah merilis banyak unit smartphone dengan beragam jenis model dengan spesifikasi yang berbeda hingga kini. dari sekian banyak produknya, salah satunya adalah iPhone 15 Pro.
Lantas, apa saja spesifikasi dan harga iPhone 15 Pro? Untuk lebih jelasnya yuk kita simak ulasan selengkapnya berikut ini:
1. Desain
Di bagian muka, iPhone 15 Pro tidak jauh berbeda dengan model generasi sebelumnya. Ponsel terbaru dari Apple ini mengusung layar Super Retina XDR Display 6,1 inci.
Layar tersebut mempunyai resolusi 2.556 x 1.179 piksel dengan kerapatan piksel 460 ppi dan kecerahan hingga 1000 nits. Selain itu, layarnya juga mendukung refresh rate hingga 120 Hz dengan fitur ProMotin Display.
Pada layar tersebut, terdapat notch dengan model Dynamic Island yang dapat bergerak secara dinamis.
Secara keseluruhan, ponsel ini memiliki dimensi 146,6 x 70,6 x 8,25 mm, dengan bobot 187 gram.
Rangka bodinya pun mendapatkan pembaruan, yaitu menggunakan bahan titanium, sehingga menjadi lebih kuat dan ringan.
2. Prosesor
Untuk performa, iPhone 15 Pro dibekali dengan chipset terbaru Apple, yakni Apple A17 Pro dengan teknologi fabrikasi 3 nm.
Chip A15 Pro diklaim memiliki CPU yang 10 persen lebih cepat, Neural Engine dua kali lebih cepat, dan GPU yang 20 % lebih cepat ketimbang chipset sebelumnya.
3. Kamera
iPhone 15 Pro memiliki kamera depan 12 MP (f/1.9). Sedangkan kamera belakangnya meliputi kamera utama 48 MP (f/1.78), kamera Ultrawide 12 MP ( f/2.2), kamera Telefoto 12 MP (f/2.8), ditambah dengan dukung optical zoom 3x dan Spatial Video.
4. Baterai
Untuk daya, iPhone 15 Pro diklaim mempunyai baterai yang tahan pakai untuk menonton video selama 23 jam dari penuh hingga kosong.
Selain itu, baterai tersebut juga mendukung pengisian daya cepat 20W.
5. Fitur
iPhone 15 Pro dibekali dengan sederet fitur, seperti port USB C, Face ID, NFC, koneksi 5G, sensor LiDAR, sertifikasi tahan air IP68, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Untuk port USC-C pada ponsel ini, Apple mengklaim port tersebut mendukung kecepatan transfer data hingga 10gigabit per detik melalui sambungan USB 3.
6. Pilihan Warna
iPhone 15 Pro tersedia dalam beberapa pilihan warna, yaitu Black Titanium, White Titanium, Blue Titanium, Natural Titanium. Dengan begitu, anda bisa memilih warna sesuai dengan keinginan.
7. Harga
Berikut ini daftar harga iPhone 15 Pro selengkapnya:
- iPhone 15 Pro 128 GB: 999 dollar AS (sekitar Rp15,35 juta)
- iPhone 15 Pro 256 GB: 1.099 dollar AS (sekitar Rp16,8 juta)
- iPhone 15 Pro 1 TB: 1.499 dollar AS (sekitar Rp23 juta)
Mungkin itu saja artikel kali ini tentang spesifikasi dan harga iPhone 15 Pro. Semoga ada guna dan manfaatnya. (*)
| Harga Bawang Merah Tingkat Petani di Gayo Lues Naik Tipis |
|
|---|
| Aceh Tenggara Peringkat ke-23 MTQ Aceh, Ketua Forbes DPRA Desak Bupati Copot Kadis DSI |
|
|---|
| PB Juang Galaxy Bireuen dan PB Leuser Takengon Pererat Silaturahmi Pecinta Bulutangkis Aceh |
|
|---|
| Prestasi Aceh Tengah Turun dari Peringkat 9 ke 14 pada MTQ Aceh 2025, Apa Penyebabnya? |
|
|---|
| Yonif 114/Satria Musara Fasilitasi Latihan Atlet POBSI Bener Meriah Menuju Kejuaraan Aceh 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/iPhone-15-Pro.jpg)