Liga Spanyol
Duel Sengit di Liga Spanyol: Barcelona Terkapar, Real Madrid Kuasai Puncak Klasemen
Pertandingan Liga Spanyol jornada 22 menyajikan kejutan besar ketika dua raksasa LaLiga, Barcelona dan Real Madrid, berhadapan dengan nasib berbeda.
Duel Sengit di Liga Spanyol: Barcelona Terkapar, Real Madrid Kuasai Puncak Klasemen
TRIBUNGAYO.COM - Pertandingan Liga Spanyol jornada 22 menyajikan kejutan besar ketika dua raksasa LaLiga, Barcelona dan Real Madrid, berhadapan dengan nasib berbeda pada Minggu (28/1/2024).
Barcelona, yang tampil di depan pendukungnya, mengalami kekalahan mengejutkan dari Villarreal dengan skor akhir 5-3.
Gerard Moreno, Ilias Akhomach, Goncalo Guedes, Alexander Soerloth, dan Jose Luis Morales menjadi pahlawan Villarreal dengan masing-masing mencetak gol.
Gol bagi Barcelona tercipta melalui aksi gemilang Ilkay Gundogan, Pedri, dan sayangnya, gol bunuh diri dari Eric Bailly.
Hasil ini menempatkan Barcelona di posisi ketiga klasemen LaLiga dengan total 44 poin, tertinggal 10 poin dari rival abadinya, Real Madrid, yang kokoh di puncak klasemen.
Di sisi lain, Real Madrid yang diasuh oleh Carlo Ancelotti, meraih kemenangan berharga dengan mengalahkan Las Palmas 2-1.
Meskipun tertinggal lewat gol Javi Munoz pada menit 53, Madrid mampu membalikkan keadaan, meski tanpa kehadiran Jude Bellingham yang absen akibat akumulasi kartu.
Baca juga: Prediksi Skor Las Palmas vs Real Madrid Liga Spanyol, Mampukah Los Blancos Berada di Puncak
Real Madrid mencetak dua gol melalui Vinicius Junior menit 65 dan pemain pengganti Aurelien Tchouameni menit 84.
Kemenangan ini mengantarkan Real Madrid duduk di singgasana klasemen bermodal 54 poin. Hanya saja tim sekota Atletico Madrid ini tidak bisa 'dingin' duduk di singgasananya.
Posisi puncak klasemen Real Madrid berpotensi tergusur nanti malam jika Girona berhasil mengalahkan Celta Vigo.
Yap, Girona menjadi pesaing berat Madrid dalam perburuan gelar juara LaLiga.
Klub sekota Barcelona ini duduk di urutan kedua klasemen, terpaut dua angka dari Real Madrid. Artinya jika mereka bisa mengamankan 3 poin dari Celta BVigo, maka Real Madrid harus rela turun posisi lagi.
Klasemen Liga Spanyol
Villarreal Gilas Barcelona 5-3
Drama pembantaian Barcelona yang dilakukan Villarreal pada jornada 22 Liga Spanyol diwarnai emosi dari seorang Xavi Hernandez, Minggu (28/1/2023).
| Prediksi Skor Barcelona vs Elche: Blaugrana Wajib Menang Usai Kekalahan di El Clasico |
|
|---|
| Prediksi Real Madrid vs Valencia: El Real Siap Pertahankan Rekor Sempurna di Bernabeu |
|
|---|
| Vinicius Junior Minta Maaf ke Fans Real Madrid Usai Bersikap Emosi ke Xabi Alonso di El Clasico |
|
|---|
| Jude Bellingham Bangkit Usai Operasi, Jadi Kunci Kemenangan Real Madrid di El Clasico |
|
|---|
| Sindiran Pedas Jude Bellingham untuk Lamine Yamal Usai El Clasico: Omong Kosong Itu Murahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/Barcelona-dan-Real-Madrid-berhasil-merebut-kemenangan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.