Update Kasus Vina Cirebon

Polisi Limpahkan Berkas Pegi dalam Kasus Vina Cirebon ke Kejaksaan, Ini 7 Fakta Terbaru Versi Polri

Awalnya, Vina dan Eki diduga tewas akibat kecelakaan tunggal. Namun, setelah diselidiki lebih lanjut, ternyata keduanya terbukti dibunuh.

TRIBUNNEWS.COM
Polisi Limpahkan Berkas Pegi dalam Kasus Vina Cirebon ke Kejaksaan, Ini 7 Fakta Terbaru Versi Polri. 

Sandi turut menunjukkan beberapa foto yang menampilkan Saka sedang diperiksa penyidik serta didampingi anggota keluarganya.

"Saka Tatal di foto diperiksa dalam keadaan baik-baik aja tidak ada intimidasi didampingi perempuan di depan adalah tantenya, kemudian yang pakai jilbab adalah ibunya, kemudian yang belakang laki-laki ada dari bapas (balai pemasyarakata)," ungkap Sandi.

Menurut Sandi, Saka Tatal juga cenderung berbohong saat diperiksa penyidik terkait pembunuhan Vina dan Eki.

Adapun hal ini berdasarkan informasi dari balai pemasyarakatan (bapas) yang mendampingi pemeriksaan Saka waktu itu.

"Bahkan keterangan dari bapas ini dari ahli, dibocorin dikit boleh ya, jadi keterangan dari bapas bahwa Saka Tatal cenderung berbohong. Ketika memberikan keterangan berubah-ubah. Ini dari keterangan bapas," ujar Sandi.

7. Ada saksi dijanjikan uang oleh pelaku

Dalam kesempatan yang sama, polisi mengungkap salah satu fakta persidangan kasus pembunuhan Vina dan Eki di Cirebon.

Satu saksi yang dihadirkan pihak pelaku dalam persidangan disebut sempat dijanjikan uang supaya tidak memberi keterangan secara jujur.

“Di dalam fakta pengadilan itu ada saksi yang didatangin oleh pengacara para pelaku beserta orang tua para pelaku, yang minta agar tidak memberikan keterangan sesuai dengan faktanya,” ujar Sandi.

Namun, Sandi tak mengungkap secara jelas siapa pelaku yang dimaksudkannya itu.

“Bahkan, mohon maaf, itu diming-imingi sejumlah uang untuk bisa tidak memberikan keterangan sesuai dengan apa yang dia tahu, apa yang dia lihat, dan apa yang diketahui,” ujar dia. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com

Baca juga: Kisah Saksi Mata Suroto yang Pertama Menolong Vina dan Eky pada 2016: Dia Bilang Tolong

Baca juga: Sosok Ibu Kandung Eky, Pacar Vina yang Tewas dalam Kasus Pemerkosaan dan Pembunuhan

Baca juga: Presiden Jokowi Perintahkan Kapolri untuk Mengawal Kasus Vina Cirebon hingga Tuntas dan Transparan

Sumber: Kompas.com
Halaman 4/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved