Liga Spanyol

Hansi Flick dan Carlo Ancelotti Klarifikasi Insiden El Clasico di Santiago Bernabeu

Insiden kericuhan di pinggir lapangan pada laga El Clasico antara Barcelona dan Real Madrid menjadi sorotan publik.

Editor: Malikul Saleh
(Twitter @ESPNFC)
Insiden kericuhan di pinggir lapangan pada laga El Clasico antara Barcelona dan Real Madrid menjadi sorotan publik. 

TRIBUNGAYO.COM - Insiden kericuhan di pinggir lapangan pada laga El Clasico antara Barcelona dan Real Madrid menjadi sorotan publik. 

Pertandingan Jornada 11 LaLiga tersebut digelar di Santiago Bernabeu, Minggu (27/10/2024) dini hari WIB, saat Real Madrid harus menelan kekalahan telak 0-4 dari Barcelona.

Pertandingan yang penuh tensi ini memperlihatkan dominasi Barcelona atas Los Blancos. 

Robert Lewandowski mencetak dua gol (brace), disusul gol indah Lamine Yamal, serta tambahan gol dari Raphinha. 

Kemenangan besar ini menenggelamkan Real Madrid di kandang mereka sendiri.

Puncak ketegangan terjadi setelah gol Raphinha pada menit ke-84'. S

elebrasi yang dilakukan oleh para pemain dan ofisial tim Barcelona di area bench memicu emosi pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti

Ancelotti, yang berada dekat dengan perayaan tersebut, terlihat terpancing dan sempat terjadi adu mulut dengan beberapa ofisial tim Barcelona.

Kericuhan pun tidak terhindarkan, melibatkan ofisial dan pemain dari kedua kubu. 

Situasi sempat memanas sebelum akhirnya dapat dilerai oleh pihak keamanan stadion dan staf masing-masing tim.

Menanggapi insiden tersebut, Carlo Ancelotti menyampaikan klarifikasinya bahwa dirinya hanya bereaksi spontan terhadap selebrasi yang dianggap berlebihan. 

Bahkan Flick menghampiri Ancelotti dan mendengarkan perkataan sang pelatih lawan demi meredakan emosinya.

Pasca-laga, baik Hansi Flick dan Carlo Ancelotti pun menerangkan atas kericuhan yang terjadi.

Carlo Ancelotti secara tegas menjawab, bahwa dirinya tidak memiliki masalah dengan Hansi Flick, melainkan asisten pelatih Barcelona

Emosi Don Carlo terpancing karena adanya perayaan gol yang berlebihan dilakukan asisten pelatih Barcelona di depan juru taktik Los Blancos itu.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved