Berita Nasional

Sosok Jenderal Andika Perkasa, Panglima TNI yang akan Mengakhiri Masa Tugasnya 31 Desember 2022

"Jadi saya ingin terus produktif," ungkap Andika setelah melepas Satgas Maritim TNI Konga XXVIII-UNIFIL TA 2022 di Dermaga Kolinlamil Tanjung Priok.

TRIBUNNEWS.COM
Jenderal Andika Perkasa akan mengakhiri masa tugas aktifnya sebagai prajurit TNI pada 31 Desember 2022. 

TRIBUNGAYO.COM - Jenderal Andika Perkasa akan mengakhiri masa tugas aktifnya sebagai prajurit TNI pada 31 Desember 2022.

Sebelumnya, Jenderal Andika Perkasa dilantik oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi sebagai Panglima TNI di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/11/2021).

Setelah memasuki masa pensiun pada akhir tahun ini, Jenderal Andika Perkasa mengaku akan tetap produktif.

Hal itu disampaikannya saat menjawab pertanyaan wartawan terkait rencananya setelah pensiun dari dinas militer.

"Kalau harus produktif, harus. Karena kita kan masih muda."

"Jadi saya ingin terus produktif," ungkap Andika setelah melepas Satgas Maritim TNI Konga XXVIII-UNIFIL TA 2022 di Dermaga Kolinlamil Tanjung Priok Jakarta Utara, Kamis (1/12/2022).

Baca juga: Presiden Jokowi Tunjuk Laksamana Yugo Margono Sebagai Calon Panglima TNI

"Tapi apa yang saya lakukan nanti, nanti saja ya setelah pensiun," lanjutnya.

Ketika ditanya soal banyaknya lembaga survei yang menyebut namanya masuk bursa calon wakil presiden, Andika Perkasa menjawab singkat.

"Nanti setelah pensiun ya. Kita pasti akan ketemu lagi, tenang," imbuhnya.

Profil Andika Perkasa

Jenderal Andika Perkasa dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Panglima TNI di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/11/2021) lalu.

Dilansir laman setkab.go.id, Jenderal Andika Perkasa lahir pada 21 Desember 1964.

Jenderal Andika Perkasa merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1987.

Baca juga: Yudo Margono Anak Petani, Diajukan Presiden sebagai Calon Tunggal Panglima TNI

Pada November 2013, Jenderal Andika Perkasa diangkat sebagai Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) dengan pangkat Brigadir Jenderal (Brigjen).

Pada Oktober 2014, Andika Perkasa dipromosikan menjadi Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Danpaspampres) menggantikan Doni Monardo.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved