Berita Nasional

Ratusan CPNS dan PPPK 2024 Resah, Kepala BKPPD Magelang: Pengangkatan jadi ASN Menunggu Juknis

Keputusan penundaan ini menimbulkan keresahan di kalangan ratusan calon ASN yang telah lolos seleksi.

Editor: Sri Widya Rahma
Dok Kominfo Bener Meriah
CALON PEGAWAI NEGERI SISPIL - Peserta mengikuti pelaksanaan seleksi kompetensi Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Bener Meriah bertempat di Ballroom Parkside Petro Gayo Hotel Takengon, Minggu (8/12/2024). Kepala BKPPD Magelang menjelaskan bahwa sebelum adanya aturan resmi yang dikeluarkan oleh Kemenpan RB, untuk pengangkatan ASN masih sesuai jadwal yaitu April dan Juli 2025. 

TRIBUNGAYO.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Magelang, Jawa Tengah, merespons kebijakan Kementrian Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) terkait penundaan pengangkatan Aparatur Sipil Negara (ASN) 2024.

Hingga saat ini, Pemkab Magelang menyatakan belum menerima aturan resmi mengenai perubahan jadwal tersebut.

Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian, dan Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Magelang, Agung Satria menegaskan bahwa belum ada petunjuk teknis (Juknis) terkait penundaan pengangkatan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

"Juknis (petunjuk teknis) belum ada," ujarnya kepada Kompas.com, Jumat (7/3/2025).

Lebih lanjut Agung menjelaskan bahwa sebelum adanya aturan resmi yang dikeluarkan oleh Kemenpan RB, untuk pengangkatan ASN masih sesuai jadwal yaitu April dan Juli 2025.

Keputusan penundaan ini menimbulkan keresahan di kalangan ratusan calon ASN yang telah lolos seleksi.

Berdasarkan data BKPPD Kabupaten Magelang, terdapat 226 calon PNS yang sedang dalam proses usulan Nomor Induk Kepegawaian.

Serta terdapat 547 PPPK yang telah lolos seleksi tahap 1, bahkan sebagian dari mereka telah menyelesaikan tahapan pengusulan Nomor Induk PPPK.

Pelaksana Teknis Kebijakan Bidang Kinerja dan Pembinaan Pegawai BKPPD Kabupaten Magelang Qindi Larasati menyampaikan, ratusan ASN menanyakan kejelasan nasib mereka yang ditunda pengangkatannya.

"Mereka menyayangkan keputusan itu. Kami hanya bisa menunggu hitam di atas putih," ucapnya kepada Kompas.com, Jumat (7/3/2025).

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Rini Widyantini mengungkapkan bahwa pemerintah memutuskan untuk melakukan penyesuaian jadwal pengangkatan calon ASN.

Hal itu disampaikan Rini dalam rapat bersama Komisi II DPR di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (5/3/2025).

Dia memastikan semua pelamar yang lulus CASN akan tetap diangkat, baik itu calon PNS maupun PPPK.

Rencananya, calon PNS diangkat pada Oktober 2025, sedangkan calon PPPK diangkat pada Maret 2026. (*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com.

Baca juga: Menpan RB Tunda Pengangkatan CPNS 2024 dan PPPK 2024 yang Telah Lulus Seleksi, Ini Alasannya

Baca juga: Kapan CPNS 2024 dan PPPK 2024 Diangkat? Kemenpan RB dan DPR RI Beri Penjelasan Berbeda

Baca juga: Terkait Menpan RB Tunda Pengangkatan CPNS 2024 dan PPPK 2024 yang Telah Lulus, Ternyata Disesuaikan

Baca juga: Tak Perlu Resah, Menpan RB Tegaskan Pelamar CPNS 2024 & PPPK 2024 Telah Lulus Seleksi Tetap Diangkat

 

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved