Berita Viral
Empat Oknum Anggota Satpol PP Kepergok Nyabu Saat Jaga Pendopo Bupati Telah Diberhentikan
Keempat anggota Satpol PP Kabupaten Ketapang yang terlibat nyabu di pos jaga Pendopo Bupati tersebut diberhentikan sejak 31 Mei 2023 lalu.
TRIBUNGAYO.COM - Empat oknum anggota Satpol PP yang kepergok nyabu saat jaga Pendopo Bupati Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat (Kalbar), kini telah diberhentikan.
Keempat anggota Satpol PP Kabupaten Ketapang yang terlibat nyabu tersebut diberhentikan sejak 31 Mei 2023 lalu.
Terkait pemberhentian anggota Satpol PP itu diungkap oleh Wakil Bupati Ketapang, H Farhan pada, Kami (1/5/2023) lalu.
"Iya persoalan oknum (Satpol PP) yang terlibat mengingat mereka adalah tenaga kontrak, maka per tanggal 31 Mei 2023 sudah langsung diberhentikan," ujar Wakil Bupati Ketapang, H Farhan dikutip Tribungayo.com dari Tribun Pontianak, Rabu (7/5/2023).
Dalam merespon kejadian itu, pihaknya kata Farhan sudah mengumpulkan seluruh anggota Satpol PP Ketapang pada Rabu 31 Mei 2023 untuk diberi arahan langsung.
Setelahnya, dilakukan tes urine terhadap seluruh anggota Satpol PP Ketapang.
"Kita sudah kumpulkan untuk diberikan pengarahan dan selanjutnya mereka semua dites urine.
Pemda serius untuk menegakkan aturan lebih-lebih kepada seluruh pegawai Pemda," tegasnya.
Menurut Farhan, kedepan jika kembali ada tenaga kontrak di lingkungan pemerintah Kabupaten Ketapang yang terlibat kasus yang sama, maka akan langsung diberhentikan.
Sementara untuk ASN, lanjut Farhan, akan diberikan sanksi sesuai aturan yang berlaku.
"Untuk ASN, jika ada masalah yang sama akan diberhentikan sambil menunggu proses hukumnya inkrah.
Jika putusan inkrahnya melebihi dari putusan yang diatur, maka akan tetap diberhentikan.
Kecuali dia diputus di bawah aturan yang mengatur maka tidak diberhentikan," jelas Farhan.
Dalam kesempatannya, mantan Sekda Kabupaten Ketapang itu pun mengimbau kepada semua pegawai Pemda Ketapang untuk tidak terlibat narkotika.
"Bekerja lah dengan sebaik-baik nya dan abdi kan lah diri untuk masyarakat dan jadilah panutan yang baik bagi masyarakat," terangnya.
| Maling Motor di Surabaya Terbakar Hidup-hidup, Polisi Dalami Dugaan Kesengajaan |
|
|---|
| Ditinggal Istri Selingkuh, Pria di Sragen Nekat Robohkan Rumah yang Dihuni Selama 18 Tahun |
|
|---|
| Kisah Suci Silaban Viral: Suami Asal Aceh Diduga Selingkuh dengan Mahasiswi Kedokteran di Medan |
|
|---|
| Warga Pamekasan Tertipu Rp500 Juta oleh Pria yang Mengaku Ajudan Kapolri |
|
|---|
| Dibakar Api Cemburu, Wanita di Bandar Lampung Nekat Potong Itu Kekasih Gelapnya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/gayo/foto/bank/originals/Ilustrasi-pesta-sabu.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.